Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Rintangan Tersulit dalam Menjalin Hubungan Setelah Lama Menjomblo

Terkadang masih terbawa suasana saat single

Anatasia Anjani

Mencari pasangan yang cocok bukanlah hal yang mudah, sih. Apalagi kita selalu disuguhkan denga banyaknya orang dengan kriteria-kriteria berbeda melalui sosial media. Hal itu membuat kita semakin lebih picky terhadap memilih seorang pasangan dan akhirnya kita memilih sendiri sampai menemukan seseorang yang benar-benar pas di hati. 

Terbiasa sendiri membuat kita semakin lebih mengenal diri sendiri. Kita jadi belajar untuk bergantung kepada diri sendiri dibandingkan dengan orang lain. Mengandalkan orang lain terasa aneh bagi kita. 

Bagi kamu yang sudah jomblo cukup lama dan ingin menjalin hubungan lagi dengan orang yang tepat. Nah, berikut ini ada beberapa rintangan yang perlu kamu pahami saat sudah memulai kembali hubungan baru.

1. Saling menghargai

Pexels.com/Gabby K

Hal yang akan sulit kamu hadapi adalah saling menghargai satu sama lain saat sudah terjalinnya sebuah hubungan. Kenapa, ya, begitu? Soalnya, ketika kamu sendirian kamu nggak perlu membutuhkan pendapat pasangan atau orang lain dalam bertindak. Tapi, ketika kamu sudah menjalin sebuah hubungan, banyak hal yang perlu kamu hargai dari pasanganmu seperti halnya sudut pandangan pemikiran dari pasanganmu, batasan yang dia miliki saat sebelum sama kamu, waktunya, dan banyak hal lain tentang dirinya.

Konsep saling menghargai ini terkesan simpel dan mudah, tapi kalau kamu menyepelekannya maka kamu akan membuat pasanganmu tersakiti hatinya. Tentunya kamu juga nggak mau kan kalau menyakiti hati pasanganmu dan membuatnya kecewa?

2. Arti sebuah hubungan

pexels.com/Mikhail Nilov

Dalam menjalin sebuah hubungan pastikan kalau kamu dan pasanganmu sama-sama memiliki arti sebuah hubungan yang sama. Jangan malah kamu yang menganggap bahwa kamu adalah pasangannya, tapi ternyata dia cuman menganggap kamu teman tapi mesranya saja. 

Selain itu, komitmen dalam menjalin sebuah hubungan itu juga penting. Apalagi bagi kamu yang sudah lama terbiasa sendiri. Kamu juga memiliki sebuah hubungan dengan seseorang, hidup kamu saat ini juga sudah terbagi menjadi dua. Pastikan kamu juga paham dengan konsep ini, ya!

3. Komunikasi

Pexels/Artem Podrez

Pasti kamu sering denger kalimat "komunikasi itu adalah kunci dari hubungan." Ya, itu benar sekali. Mungkin kamu yang sudah lama menjomblo akan kurang terbiasa untuk mengabari dan menanyakan kabar pasanganmu hanya karena sebelum-sebelumnya kamu nggak pernah melakukan hal itu ke orang lain. Di sisi lain mungkin saja kamu jarang banget buka WhatsApp yang akhirnya lupa untuk mengabari. 

Perlu diingat ya, kalau kamu sudah nggak jomblo lagi. Komunikasi dengan pasangan secara terus-menerus akan membuat hubunganmu dan dia baik. Ikatan koneksi kalian juga semakin bagus.

4. Merencanakan sesuatu bersama

Freepik.com/tirachardz

Nggak mungkin, kan ketika waktu liburan datang kamu malah bingung harus pergi ke mana dan bahkan lebih sering keluar dengan teman-temanmu ketimbang dengan pasanganmu. Kamu perlu merencanakan nge-date bareng pasangan agar hubungan kamu juga semakin langengg. 

Kamu bisa melibatkan pasanganmu dalam memilih tempat mana yang ingin dia kunjungi. Melibatkan pasanganmu akan membuat dirinya merasa dibutuhkan olehmu. 

5. Physical intimacy

Pexels.com/Pavel Danilyuk

Kontak fisik kadang membuat beberapa orang nggak nyaman. Itu juga bisa terjadi di kamu yang sudah lama menjomblo atau sendiri. Tapi, kamu juga perlu tahu kalau kontak fisik juga diperlukan dalam hubungan. Kontak fisik diperlukan untuk menambah bumbu-bumbu percintaan dalam hubunganmu dengan pasanganmu. Walau mungkin agak aneh, tapi cobalah mulai dari sentuhan tangan.

6. Kompromi

Pexels/Andrea Piacquadio

Poin ini bisa dikatakan poin cukup penting ya, Bela. Saling berkompromi dengan pasangan membuat hubungan menjadi lebih harmonis. Kompromi membuat hubungan jadi lebih imbang dan kamu jadi jauh lebih mengerti batasan-batasan pasanganmu. Begitu juga sebaliknya. 

Kamu yang terbiasa sendiri memang nggak perlu kompromi terkait hal-hal remeh dengan orang lain. Tapi, kalau sudah ngomongin soal pasangan, mau nggak mau kamu harus melakukan hal itu.

7. Menerima ketidaksetujuan

Freepik

Argumen adalah bagian yang tak terhindarkan dari hubungan apa pun. Begitulah sebuah hubungan akan terjadi. Menyatukan dua kepala bukan hal yang mudah, ya. Kamu juga perlu memahami mengapa pasanganmu nggak setuju denganmu dan alasan apa yang melatar belakanginya. Menerima ketidak setujuan pasangan bukan berarti kamu kalah dalam argumen. Itu menunjukkan sebuah kedewasaan bahwa setiap hubungan juga perlu penerimaan terhadap ketidak setujuan.

Nah, itu ya beberapa hal yang akan sulit dalam menjalin hubungan bagi kamu yang sudah lama menjomblo. Rasanya pasti bingung ya harus memulai dari mana.

Tenang saja, selama hubungan ini sama-sama dilakukan bersama-sama sih nggak masalah. Yang penting hubungan ini bukan kamu aja yang menjalaninya, ya, Bela!

IDN Media Channels

Latest from Dating