google/maps/Gian Carlo Gutierrez
Objek wisata di Bohol Filipina yang terakhir adalah gereja Baclayon atau lebih populer disebut Baclayon Church. Tempat ini dikenal sebagai gereja batu tertua di Filipina dan punya nilai sejarah kuat. Selain itu, arsitekturnya ikonik dan cocok untuk wisata budaya.
Gereja ini dibangun oleh Jesuit menggunakan material seperti batu karang dan putih telur. Kabar baiknya, kamu bisa masuk gratis tanpa menguras kantong.
Alamat Gereja Baclayon (Baclayon Church): JWF6+4XW, Baclayon, Bohol, Filipina.
Demikian tujuh objek wisata di Bohol Filipina yang bisa kamu kunjungi karena keindahannya dan yang pasti instagramable. Mana yang ingin kamu kunjungi, Bela?
Kapan waktu terbaik ke Bohol? | Waktu terbaik biasanya saat musim kemarau agar cuaca cerah dan foto lebih maksimal. |
Apakah tempat-tempat ini cocok untuk liburan keluarga? | Ya, sebagian besar spotnya ramah keluarga, tinggal sesuaikan aktivitas seperti trekking/ATV dengan kondisi anggota keluarga. |
Berapa kisaran biaya masuk objek wisatanya? | Biaya masuknya bervariasi, dari gratis hingga sekitar ₱1.300 tergantung lokasi dan aktivitas yang dipilih. |