Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Hotel di Yogyakarta di Bawah Rp1 Juta, Nyaman dan Strategis!

Ramah di kantong

Nafi' Khoiriyah

Salah satu kota yang banyak dikunjungi untuk berwisata adalah Kota Yogyakarta. Sebab, di kota ini kamu bisa menemukan berbagai tempat wisata, mulai dari wisata alam, budaya, sampai dengan wisata sejarah. 

Jika berlibur ke Kota Yogyakarta, biasanya wisatawan hanya akan menetap selama beberapa hari saja. Maka dari itu, tempat yang nyaman untuk menginap adalah hotel. Di Yogyakarta, ada banyak Hotel yang terjangkau untuk wisatawan.

Popbela.com juga sudah merangkum hotel di Yogyakarta di bawah Rp1 juta yang bisa kamu jadikan referensi. Jangan lupa dicatat ya, Bela!

1. Grand Mercure Yogyakarta

instagram.com/grandmercureyogya

Hotel di Yogyakarta di bawah Rp1 juta yang pertama adalah Grand Mercure Yogyakarta. Terletak di timur Kota Yogyakarta, jaraknya tak begitu jauh dengan pusat kota yakni sekitar 25 menit saja dari Malioboro. 

Tempat ini juga menawarkan akses yang mudah ke pusat perbelanjaan, termasuk bioskop dan landmark terkenal. Keunikan hotel ini terletak pada konsepnya yang mengangkat tradisi Jawa dengan sentuhan Perancis yang berkelas. 

Harga yang ditawarkan pun mulai dari Rp900 ribu saja. Alamat Grand Mercure Yogyakarta berada di Jalan Laksda Adisucipto No.80, Demangan Baru, Caturtunggal, Sleman, DIY. 

2. PORTA by The Ambarukmo

instagram.com/porta_hotel

Sudah dibuka sejak 2020 lalu, PORTA by The Ambarukmo merupakan hotel butik yang terletak di antara dua universitas besar yakni, UGM dan UNY. Hotel ini mengangkat tema vintage dengan menerapkan arch architrave pada facade hotel. 

Hal itu terlihat pada warna keemasan yang dominan pada interior hotel ini. PORTA by The Ambarukmo menawarkan tiga jenis kamar, yaitu Deluxe Room, Premiere Room, dan Suite Room. 

Dengan fasilitas yang cukup lengkap, harga kamar di hotel ini mulai dari Rp598 ribu.  Alamat PORTA by The Ambarukmo berada di Jalan Colombo No.7, Samirono, Caturtunggal, Depok, Sleman, DIY.

3. Artotel Yogyakarta

instagram.com/artoteljogja

Bangunannya menonjol dengan nuansa yang gelap dan berkilauan, Artotel Yogyakarta mengangkat desain kontemporer modern. Hotel berbintang 4 ini memang memiliki instalasi seni yang kuat di setiap ruangannya. 

Mereka menawarkan kamar yang beragam dengan view yang indah. Fasilitasnya pun cukup lengkap dengan resepsionis 24 jam sampai kolam renang. Hal yang unik dari Artotel Yogyakarta adalah adanya art space yang menjadi galeri seni di hotel ini. 

Dengan suguhan pemandangan dan instalasi seni tersebut, harga kamar Artotel Yogyakarta bisa kamu dapatkan mulai Rp681 ribu saja. Alamat Artotel Yogyakarta berada di Jalan Kaliurang KM. 5,6 No.14, Manggung, Caturtunggal, Sleman, DIY.

4. Jambuluwuk Malioboro

instagram.com/ jambuluwukmalioboro

Letak Hotel Jambuluwuk Malioboro sangat sempurna di dekat Malioboro. Tempat ini menjadi pilihan yang tepat jika kamu ingin berlibur ke pusat kota karena letaknya yang sangat strategis. 

Jika berjalan kaki, kamu hanya perlu menghabiskan waktu 5 menit saja untuk sampai di Malioboro. Fasilitas dan layanannya pun mewah dengan pemandangan yang indah. Mereka juga menyediakan akses internet, kolam renang, sampai spa. 

Jambuluwuk Malioboro merupakan Hotel di Yogyakarta di bawah Rp1 juta, tepatnya bisa kamu dapatkan dengan harga sekitar Rp723 ribu. Alamat Jambuluwuk Malioboro berada di Jalan Gajah Mada No.67, Purwokinanti, Pakualaman, Yogyakarta. 

5. GAIA Cosmo Hotel

instagram.com/gaiacosmohotel

GAIA Cosmo Hotel juga merupakan hotel bintang 4 yang berkonsep modern dan elegan. Ruangnya didominasi dengan dinding kaca sehingga memberikan pencahayaan yang cukup bahkan di malam hari. 

Kamarnya pun tersedia berbagai tipe dengan fasilitas yang mengesankan. Mulai dari kasur yang empuk, pendingin ruangan, televisi, sampai akses wifi, semua tersedia. Desainnya yang simpel pun membuat ruangannya tampak begitu luas. 

Adapun harga kamar GAIA Cosmo Hotel mulai dari Rp702 ribu. Alamat GAIA Cosmo Hotel berada di Jalan Ipda Tut Harsono No.16, Muja-Muju, Umbulharjo, Yogyakarta. 

6. Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa

instagram.com/sheratonjogja

Selanjutnya ada Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa yang mewah dan strategis. Tempat ini menawarkan akses yang mudah ke berbagai objek wisata, seperti Candi Prambanan, Malioboro, dan Gunung Merapi. 

Fasilitas yang ditawarkan Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa pun cukup mewah dengan tiga kolam, pusat kebugaran modern, lapangan tenis, kolam renang anak, sampai spa.

Harga kamar Sheraton Mustika Yogyakarta Resort & Spa mulai dari Rp833 ribu per malamnya. Alamat Sheraton Mustika berada di Jalan laksda Adisucipto KM. 8, Nayan, Maguwoharjo, Depok, Sleman, DIY.

7. The Phoenix Hotel

instagram.com/phoenixhotelyogyakarta

Hotel di Yogyakarta di bawah Rp1 juta yang terakhir adalah The Phoenix Hotel. Hotel ini memiliki nuansa yang unik dan alami sehingga bisa mengesankan para pengunjungnya. 

Sebab, di dalamnya menawarkan kemewahan era lain seperti tenggelam dalam butik warisan yang unik. Jarak The Phoenix Hotel hanya sekitar 10 menit jika berjalan kaki ke Malioboro. 

Harga The Phoenix Hotel mulai dari Rp818 ribu. Alamat hotel ini berada di Jalan Jenderal Sudirman No. 9 Cokrodiningratan, Jetis, Yogyakarta. 

Itulah deretan hotel di Yogyakarta di bawah Rp1 juta yang bisa kamu tuju jika ingin menginap beberapa hari saja. Setelah melihat opsi di atas, pilihanmu jatuh ke hotel mana, Bela? 

IDN Media Channels

Latest from Travel