Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Resep Membuat Puding Regal

Mudah dan sehat

Niken Ari Prayitno

Manis, kenyal dan segar adalah alasan mengapa puding menjadi makanan penutup yang disukai oleh banyak orang. Rasanya pun bervariasi dan bisa dipadukan dengan berbagai bahan makanan lainnya, seperti buah, atau bahkan biskuit regal.

Siapa sangka, puding yang ditambahkan regal ternyata menghasilkan rasa manis yang lezat. Ingin membuat sendiri puding regal di rumah? Simak yuk resep membuat puding regal berikut ini.

Asal Usul Puding

Yummy Indonesia

Puding ternyata bukan berasal dari Indonesia. Melansir dari berbagai sumber, puding merupakan kata serapan dari bahasa Perancis yakni boudin yang memiliki arti sosis darah. Dinamakan demikian lantaran di Perancis, puding dibuat dari daging yang dibungkus dan dihidangkan sebagai makanan penutup.

Sementara itu di Inggris, istilah pudding digunakan untuk hidangan penutup berbahan dasar telur dan tepung yang dikukus atau dipanggang. Namun, entah bagaimana pada akhirnya kini puding dikenal sebagai makanan penutup bertekstur kenyal, manis dan disajikan dalam keadaan dingin.

Bahan-Bahan Puding Regal

Yummy Indonesia

Ada beberapa bahan yang perlu kamu siapkan untuk resep membuat puding regal ini. Bahan-bahan tersebut antara lain sebagai berikut.

Bahan-Bahan Puding Coklat

  • 1 bungkus puding coklat
  • 750 ml air
  • 100 gr gula

Bahan-Bahan Agar-Agar Bening

  • 1 bungkus agar-agar bening
  • 750 ml air
  • 100 gr gula

Bahan Pelengkap

  • Biskuit susu regal
  • Vla secukupnya

Cara Membuat Puding Regal

Setelah semua bahan disiapkan, berikut ini resep membuat puding regal. Perhatikan langkah-langkah membuatnya berikut ini ya.

Cara Membuat

  1. Siapkan panci lalu masukkan agar-agar bubuk, gula dan air. Masak hingga mendidih, setelah mendidih angkat dan sisihkan.
  2. Siapkan cetakan puding lalu letakkan biskuit susu melingkar dan bersusun di bawah permukaan cetakan.
  3. Siapkan panci lalu campurkan bahan puding coklat panci lalu masak hingga mendidih, setelah itu angkat lalu biarkan hangat.
  4. Tuangkan agar-agar bening di atas biskuit susu secara perlahan hingga menutupi seluruh permukaan biskuit. Diamkan hingga padat.
  5. Setelah hangat tuangkan kedalam cetakan yang telah berisi agar-agar bening lalu tunggu hingga padat. Setelah padat keluarkan dari cetakan lalu sajikan dengan vla.

Supaya pudingmu lebih kaya rasa, kamu bisa menambahkan buah atau susu sebagai pelengkapnya. Selamat berkreasi dengan resep membuat puding regal!

IDN Media Channels

Latest from Food