Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Cafe Unik di Jakarta yang Lagi Hits dan Wajib Kamu Kunjungi

Masukkan ke dalam weekend list-mu

Niken Ari Prayitno

Nongkrong sudah menjadi salah satu kebiasaan yang sering dilakukan oleh generasi millennials. Selain bisa ikutan hits dengan nongkrong di cafe atau restoran yang sedang banyak dibicarakan di media sosial, nongkrong juga bisa bertemu teman-teman yang mungkin sudah lama nggak berjumpa denganmu.

Bingung weekend ini mau nongkrong di mana? Popbela punya tujuh cafe unik di Jakarta yang lagi hits dan wajib kamu kunjungi.

1. PiKNiK at Arif inn

Instagram.com/piknikajayuk

Mau merasakan summer vibe setiap hari? PiKNiK at Arif inn bisa menjadi pilihanmu nih. Dengan konsep restoran di musim panas, lengkap dengan kolam renang, ayunan, dan berbagai mural besar di setiap dindingnya, membuat setiap sudut PiKNiK bisa jadi lokasi foto yang kece. Nggak suka dengan keramaian di bagian outdoor-nya? Tenang, kamu bisa memilih kursi di bagian dalam yang lebih tenang sambil ditemani musik-musik kekinian. Untuk makanannya, PiKNiK menyediakan makanan dengan cita rasa Indonesia yang disajikan secara modern. Harganya juga pas di kantong. Mau coba ke sana minggu ini?

Alamat: Jalan Pertanian Raya No. 53, Jakarta Selatan

Instagram: @piknikajayuk

2. Unicorn Cafe

Instagram.com/missunicorn.id

Demam unicorn yang berlangsung dari awal tahun ini sepertinya belum juga meredup. Bukan hanya makeup dan makanan, unicorn juga menginspirasi sebuah cafe di kawasan Jakarta Timur. Miss Unicorn Cafe namanya. Berkonsep unicorn pada semua aspeknya (mulai dari dekorasi hingga presentasi makanannya), kamu akan dimanjakan dengan warna-warni unicorn di cafe tersebut. Oh iya jangan lupa siapkan kameramu ya, karena kamu pasti akan terkesan dengan warna-warna pelangi yang disajikan pada makanannya.

Alamat: Jalan Raya Hankam Kav. 69, Kranggan, Cibubur, Jakarta Timur

Instagram: @missunicorn.id

3. Indo Diner

Instagram.com/indodiner

Dilihat dari luar, cafe yang satu ini seperti bus besar yang tengah terparkir. Saat melongok ke dalamnya, kamu akan mendapati cafe unik dengan konsep modern. Terinspirasi dari cafe yang sering terlihat di dalam film Hollywood, membuat Indo Diner menjadi lokasi yang cocok, bukan hanya untuk makan, tapi juga pemotretan. Satu menu yang menjadi andalan cafe ini adalah cold coffee cream dalam kemasan yang siap minum dengan nama Subuh.

Alamat: Jalan Pluit Selatan Raya No. 40-42, Pluit Penjaringan, Jakarta Barat

Instagram: @indodiner

4. Arborea Cafe

Instagram.com/duo_nyamnyam

Kalau kamu berpikir bahwa di Jakarta hanya ada gedung bertingkat, kamu salah besar. Baru-baru ini cafe di tengah hutan kota Manggala Wanabakti bernama Arborea Cafe menjadi pembicaraan di media sosial. Lokasinya yang tepat di tengah hutan kota dan Instagrammable banget membuat Arborea Cafe menjadi incaran generasi Millennials untuk menghabiskan waktu santai mereka untuk menikmati kopi.

Alamat: Kompleks Manggala Wanabakti, Jalan Gatot Subroto, Gelora, Tanah Abang, Jakarta Pusat

Instagram: @arboreacafe

5. Cutie Cats Cafe

Instagram.com/cutiecatscafe

Suka kucing dan ingin menghabiskan waktu senggang bersama kucing-kucing? Coba yuk mampir ke Cutie Cats Cafe di kawasan Kemang. Puluhan kucing siap menemanimu mengobrol bersama teman sembari mengisi perut. Jangan lupa selalu cek akun Instagram Cutir Cats Cafe ya karena di sana banyak promo seru, mulai dari potongan harga hingga minuman gratis. Menarik bukan?

Alamat: Jalan Kemang 1 No. 12F, Jakarta Selatan

Instagram: @cutiecatscafe

6. Onni House

Instagram.com/onni.jkt

Kalau cafe di Jakarta yang sebelumnya cocok untuk kamu yang suka dengan kucing, cafe yang satu ini cocok untuk kamu yang suka bunga dan tanaman. Onni House namanya. Cafe yang juga memiliki florist ini membuatmu betah dengan deretan pot bunga segar di dalamnya. Mengajak pasangan untuk menghabiskan waktu di cafe ini juga menjadi ide bagus karena bunga-bunga di dalamnya membuat suasana cafe terkesan sangat romantis.

Alamat: Jalan Tanjung Duren Utara V No. 242, Grogol, Petamburan, Jakarta Barat

Instagram: @onni.jkt

7. Happiness Kitchen & Coffee

Instagram.com/happinesskc

Nggak perlu ke tengah kota untuk menikmati hari libur di cafe unik, ada Happiness Kitchen & Coffee yang berlokasi di Ciganjur, Jakarta Selatan. Ada dua spot yang bisa kamu manfaatkan di cafe ini. Pertama, spot di dalam ruangan yang berkonsep homey dengan banyak mural di setiap dindingnya. Kedua, spot di luar ruangan dengan konsep piknik.

Alamat: Jalan Moch. Kahfi 1 No. 36A, Ciganjur, Jakarta Selatan

Instagram: @happinesskc

IDN Media Channels

Latest from Food