Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

9 Gaya Aktris Hollywood saat Berperan Sebagai Putri Diana

Seberapa mirip?

Natasya Fitranda Putri

Putri Diana, Princess of Wales mendapat julukan sebagai salah satu tokoh dunia yang paling banyak difoto. Meskipun pada masanya Putri Diana dan Pangeran Charles merupakan pasangan ikonik, publik menaruh ketertarikan kepada Putri Diana sebagai tokoh baru dalam keluarga kerajaan. Hal ini membuat highlight kerajaan seringkali tertuju pada Putri Diana. Walau akhir kisahnya cukup tragis, selama hidup Putri Diana tetap loyal menjalankan perannya sebagai anggota kerajaan.

Nggak hanya tertuju pada kegiatan kerajaan Putri Diana, Putri Diana juga memiliki gaya khas yang menjadi tren populer dalam dunia fashion. Hingga kisah hidup Putri Diana yang jadi diperbincangkan hingga diceritakan kembali dalam bentuk film layar lebar, serial, maupun dokumenter. Berikut merupakan beberapa deretan artis yang pernah memerankan Putri Diana, serta representasi mereka terhadap gaya asli yang dimiliki oleh Putri Diana.

1. Serena Scott Thomas berperan sebagai Putri Diana pada film “Diana: Her True Story” tahun 1993. Dress bewarna kuning dengan pola polka dot yang dikenakan Serena Scott Thomas tampak serupa dengan pakaian yang pernah dikenakan oleh Putri Diana pada awal pernikahannya dengan Pangeran Charles.

etcanada.com

2. Film “Princess in Love” tahun 1996 menceritakan kisah Putri Diana yang menjalani hubungan dengan mantan guru berkudanya, James Herwitt. Pada film ini Julie Cox terlihat mengenakan turtleneck dan kalung mutiara yang sering digunakan Putri Diana pada beberapa acara.

etcanada.com

3. Amy Secombe menjalankan perannya sebagai Putri Diana dalam film "Diana: A Tribute to the People’s Princess” pada tahun 1998. Pada film tersebut Amy Secombe menunjukkan gaya Putri Diana yang lebih kasual daripada anggota kerajaan lain seperti mengenakan oxford shirt bewarna biru dengan blazer putih dan aksesori mutiara.

bestlifeonline.com

4. Genevieve O'Reilly berperan sebagai Putri Diana dalam film "Diana: Last Days of a Princess" tahun 2007 yang menampilkan dirinya sebagai Putri Diana mengenakan blazer bewarna pink serta kalung dan anting mutiara, identik dengan yang pernah Putri Diana kenakan saat mengunjungi kantor pusat American Red Cross di tahun 1997.

pinterest.com

5. Lesley Harcourt muncul sebagai pemeran Putri Diana pada film Hallmark Channel berjudul “William & Catherine: A Royal Romance” pada tahun 2011. Salah satu look Lesley Harcourt dalam film tersebut adalah gaun pesta bewarna navy yang dipadankan dengan kalung mutiara khas Putri Diana. Pakaian ini kemungkinan besar terinspirasi dari gaun pesta rancangan Catherine Walker yang Putri Diana kenakan pada tahun 1995.

hallmarkmoviesandmysteries.com

6. Film “Diana” resmi liris pada tahun 2013 dengan aktris Naomi Watts sebagai pemeran Putri Diana. Dalam film, Naomi Watts banyak mengenakan pakaian yang identik dengan pakaian ikonik Putri Diana. Demi mendalami peran, Naomi Watts juga berkesempatan mengenakan gaun hitam rancangan Jacques Azagury milik Putri Diana sendiri.

vanityfair.com

7. Serial Netflix “The Crown” memperkenalkan Emma Corrin sebagai pemeran Putri Diana pada season 4 yang rilis pada tahun 2020. Amy Roberts, desainer kostum serial ini memastikan Emma Corrin mengenakan pakaian yang sesuai dengan gambaran sosok Putri Diana. Salah satu look ikonik Emma Corrin pada serial ini adalah gaun pernikahan yang Amy Roberts dan tim rancang dengan bantuan desainer David Emanuel, perancang gaun pernikahan Putri Diana.

buzzfeednews.com

8. Tidak berhenti pada season 4, serial Netflix “The Crown” dipastikan akan hadir hingga season 6. Aktris Elizabeth Debicki dipilih sebagai pemain Putri Diana untuk season 5 dan 6. Netflix belum menunjukkan sneak peek penampilan Elizabeth Debicki dalam season 5, namun satu foto yang telah resmi diliris menunjukkan dirinya dengan makeup dan gaya rambut yang mirip dengan Putri Diana.

theguardian.com

9. November tahun ini Kristen Stweart akan menunjukkan penampilannya sebagai Putri Diana dalam film “Spencer”. Kristen Stweart terlihat mengenakan tartan coat yang identik dengan pakaian Putri Diana yang dikenakan pada musim gugur tahun 1988. “Spencer” menjadi salah satu film akhir tahun yang mendapatkan antusias tinggi sebelum rilis.

pagesix.com

IDN Media Channels

Latest from Style & Trends