Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Transformasi Gaya Kim Kardashian di Met Gala, Seksi & Kontroversial

Mana yang paling viral?

Ardelia Karisa

Tak hanya statusnya sebagai bintang reality show yang kini bertransformasi menjadi salah satu business mogul dengan berbagai lini bisnisnya, style Kim Kardashian dalam menghadiri Met Gala pun terlihat makin fashion forward dari tahun ke tahun. Kim Kardashian pertama kali hadir sebagai plus one dari Kanye West yang diundang untuk perform di panggung Met Gala bertema “Punk: Chaos to Couture”. Tahun berikutnya, Kim Kardashian akhirnya mendapatkan kesempatan untuk hadir kembali di Met Gala. 

Mendapat rumor tak diundang pada perhelatan Met Gala di New York tahun ini, kabar absennya Kim Kardashian tersebut membuat perbincangan hangat di sosial media. Mengawali debutnya di karpet merah Met Gala yang selalu dihadiri oleh deretan para A-Listers pada 2013, hadirnya Kim Kardashian dengan interpretasinya pada tema Met Gala yang selalu berbeda tiap tahunnya menjadi salah satu yang paling ditunggu.

1. Pada Met Gala 2015 yang bertema "China: Through the Looking Glass" Kim Kardashian mengenakan dress berwarna nude yang dirancang oleh rumah mode Roberto Cavalli. Dress tersebut dihiasi dengan aksen manik-manik perak di sepanjang bahu, dada dan rok, dengan ekor dress berdetail bulu.

today.com

2. Kehadiran power couple Kim Kardashian dan Kanye West pada penyelenggaraan Met Gala 2 Mei 2016 mencuri perhatian media karena keduanya muncul dengan penampilan yang cukup kontroversial. Mencoba menginterpretasi tema "Manus x Machina: Fashion in an Age of Technology", Kim Kardashian muncul dengan gaun silver metallic Balmain rancangan Oliver Rousteing dengan alis yang di-bleaching.

eonline.com

3. Muncul tanpa Kanye, ini pertama kalinya Kim Kardashian datang sendiri ke Met Gala. Pada tahun itu, tema "Rei Kawakubo/Comme des Garçons: Art of the In-Between" diterjemahkan oleh Kim Kardashian lewat dress vintage Vivienne Westwood berwarna putih yang mengekspos bahunya.

today.com

4. Pada tema Met Gala tahun 2018 "Heavenly Bodies: Fashion and the Catholic Imagination", Kim Kardashian serves the hottest look di karpet merah dengan mengenakan gold sequin dress ketat yang dihiasi dengan detail salib didesain oleh Versace.

today.com

5. Muncul dalam balutan Thierry Mugler, penampilan Kim Kardashian di The 2019 Met Gala "Celebrating Camp: Notes on Fashion" akan jadi salah satu sejarah karpet merah The Met. Ia mengenakan gaun ketat berbahan silikon dengan detail “tetesan air” yang menghiasi dress-nya sehingga look Kim K saat itu terlihat “basah”. Dress ini begitu mencuri perhatian dengan detailnya yang exquisite serta fakta jika saking ketatnya, dress ini sangat membatasi gerak dan membuat Kim Kardashian tak bisa duduk.

eonline.com

6. Kim Kardashian hadir di Met Gala 2021 dengan outfit yang sangat unik. Bertema "In America: A Lexicon of Fashion”, dress Balenciaga yang dikenakan Kim Kardashian ini seketika viral di media sosial. Gimana pendapatmu soal look ini, Bela? Yay or nay?

today.com

7. Gaun yang dikenakan Kim Kardashian untuk merepresentasikan tema “Gilded Glamour” Met Gala tahun 2022 itu menuai banyak perdebatan. Pasalnya, dress ini merupakan dress yang dikenakan mendiang Marilyn Monroe ketika menyanyikan “Happy Birthday Mr. President” pada mantan presiden Amerika JFK. Selain dianggap merusak barang bersejarah, pengakuan Kim Kardashian yang harus diet ketat supaya bisa muat mengenakan dress itu mendapat kritik pedas karena dianggap mengampanyekan diet yang tak sehat.

today.com

IDN Media Channels

Latest from Style & Trends