Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Jenis Susuk yang Sering Dipakai Oleh Artis, Banyak Ragamnya!

Susuk untuk membuka aura dan rezeki

Niken Ari Prayitno

Persaingan di dunia hiburan memang sangat ketat. Banyaknya selebritas pendatang baru yang muncul setiap harinya membuat seleb lainnya harus lebih kreatif agar tetap bertahan di industri tersebut.

Namun, alih-alih meningkatkan kualitas diri, ada pula lho, seleb yang memilih jalan pintas menggunakan susuk untuk memancarkan aura dirinya. Efeknya, sang artis bisa terlihat selalu bersinar dan bisa menarik perhatian.

Setidaknya ada lima jenis susuk yang konon jadi langganannya para artis. Apa saja, ya?

1. Susuk Cair

Dok. Internet

Susuk cair merupakan cairan yang sudah didoakan atau diberi energi khusus agar si pemakainya merasakan khasiat tertentu. Biasanya untuk menggunakan susuk cair, harus dimasukan ke dalam tubuh dengan cara diminum (jika berbentuk cairan) atau ditelan (jika sudah dikemas dalam bentuk kapsul).

Mereka yang menggunakan susuk cair akan merasakan efek hangat pada tubuh. Susuk ini berfungsi sebagai membuka aura, buang sial, melancarkan rezeki sehingga mendapatkan banyak pekerjaan, memikat lawan jenis dan lebih berkharisma.

2. Susuk Emas

kaskus.co.id

Selanjutnya ada susuk emas. Susuk ini paling banyak dipakai oleh selebritas karena mudah digunakan. Biasanya susuk emas yang berupa potongan emas tipis ini ditanam di wajah pada bagian dagu dan kening. Namun, saat ini ada pula susuk emas yang berbentuk kapsul, sehingga mudah digunakan. Yakni, hanya butuh ditelan jika ingin memakainya.

Manfaat dari susuk emas adalah membuat wajah lebih berseri, bening dan memesona, bisa memikat lawan jenis, disukai oleh orang-orang di sekitarnya, membuat awet muda, hingga bisa terlihat menggairahkan lawan jenis.

3. Susuk Berlian

Dok. Internet

Sama seperti susuk emas, susuk berlian juga digunakan dengan cara ditanam di dalam tubuh. Kening, dagu dan tangan menjadi lokasi favorit ditanamnya susuk berlian. Susuk berlian memiliki kegunaan lebih besar dari susuk emas. Konon, beberapa nama dan tokoh besar menggunakan susuk berlian ini.

Susuk berlian memiliki kegunaan yang cukup banyak. Kegunaannya yakni membuat orang yang bekerja di sekeliling pemakainya merasa nyaman, membuat pasangan tergila-gila, dijauhkan dari perselingkuhan, bagi yang single bisa mendapatkan pasangan sesuai keinginan, serta membuat rasa percaya diri meningkat.

4. Bedak Aura

Pexels.com/Kristina Paukshtite

Meski khasiatnya tidak sekuat susuk, namun bedak aura memiliki efek yang hampir sama dan harga yang lebih terjangkau. Bedak aura digunakan seperti bedak pada umumnya dan akan memberikan efek membuka aura si pemakainya.

Kegunaan dari bedak aura ini adalah memikat lawan jenis, membuat wajah kelihatan lebih bercahaya, dan melancarkan berbagai urusan yang rumit. Selain itu, bedak aura ini juga bisa membuat si pemakainya terlihat lebih berwibawa dan disukai rekan kerjanya.

5. Masker Emas

Unsplash.com/Sharon McCutcheon

Sama dengan bedak aura, masker emas juga berkhasiat seperti susuk dan harganya tidak terlalu mahal. Biasanya masker emas digunakan sehari sebelum melakukan kegiatan yang dituju. Misalnya sebelum wawancara pekerjaan, ikut audisi, atau melamar seseorang.

Meski memiliki kegunaan dan manfaat yang bisa membuat kita tergiur, tapi jangan lupa pikirkan lagi efek samping yang ditimbulkan dari pemakaian susuk ini, ya. 

IDN Media Channels

Latest from Working Life