Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Hal Unik yang Harus Kamu Tahu dalam Trailer Film 'Black Widow'

Ini dia musuh "Black Widow"

Meidiana Aprilliani

Kabar gembira datang untuk kamu para pecinta film Marvel! Ya, tepat pada Selasa, (3/12/19) kemarin, Mavel Cinematic Univers secara resmi merilis teaser trailer  dari film terbarunya, Black Widow.

Kamu pastinya nggak asing dong dengan Natasha Romanoff alias "Black Widow"? Sosok perempuan pembunuh yang pertama kali muncul pada film Iron Man 2. Masih diperankan oleh Scarlett Johanson, ternyata ada banyak hal menarik dalam teaser trailer  Black Widow ini, lho! Penasaran? Simak di bawah ini, yuk!

1. Memiliki latar film di Budapest

Youtube.com/onemedia

Dalam adegan pembuka, kamu akan langsung melihat sebuah kota yang eksotis yang ternyata adalah Budapest. Dalam Avengers (2012) sendiri, Black Widow dan Hawkeye (Clint Barton) pernah membahas tentang beberapa perisitiwa yang terjadi di Budapest secara samar. Lalu, kira-kira apa yang akan terjadi di Budapest, ya?

2. Stasiun kereta api yang juga ada di Budapest

Youtube.com/onemedia dan Xpatloop.com

Sudah melihat scene stasiun kereta api dan merasa familiar? Kamu nggak salah, kok! Nyatanya, stasiun kereta api itu memang benar-benar ada dan juga terletak di Budapest, yaitu Stasiun Keleti. Hal itu terlihat dari arsitektur dan adanya bendera Hungaria di sana. What a big hint!

3. Thaddeus "Thunderbolt" Ross ikut ambil bagian

Insider.com

Masih ingat dengan Thaddeus "Thunderbolt" Ross yang muncul sejak era The Incredible Hulk? Ia juga terlihat ikut ambil peran dalam film Black Widow ini, lho! 

4. Cuplikan masa lalu Natasha dalam film Avengers: Age of Ultron

Youtube.com/onemedia

Adegan yang menampilkan balerina terasa tidak asing bagimu? Ya, scene ini memang pernah muncul dalam film Avengers: Age of Ultron. Scene ini menggambarkan masa lalu Natasha yang penuh teka-teki. Jadi makin penasaran, ya!

5. Setelan putih a la Black Widow versi Komik

Youtube.com/onemedia

Kalau kamu sudah pernah menikmati cerita dari si Black Widow ini dalam versi komik, pastinya nggak asing dong dengan setelan putih andalannya ini? Ya, dalam versi layar lebar nanti, ternyata Black Widow juga terlihat akan memakai setelan putih ini untuk pertama kalinya, lho!

6. Lakukan adegan action menegangkan dengan Yelena (Florence Pugh)

Youtube.com/onemdia

Dalam teaser trailer, Natasha menyebut Yelena dengan "sister". Tapi, ternyata Yelena bukan adik bilogis dari Natasha. Namun, kebersamaan mereka selama berlatih di Red Room membuat keduanya menganggap satu sama lain adalah keluarga. 

7. Musuh Black Widow, Taskmaster

Insider.com

Rumor tentang siapa yang akan menjadi musuh Black Widow memang sudah banyak dibicarakan. Salah satu nama yang paling banyak digadang-gadang adalah Taskmaster. 

Taskmaster sendiri pernah muncul dalam komik Black Widow. Ia digambarkan sebagai seseorang yang menyuntikkan serum yang dapat memberinya kekuatan super. Taskmaster memiliki kekuataan bela diri tinggi seperti memainkan pedang, panah, dan masih banyak lagi. 

Nah, itu dia hal-hal unik yang mungkin belum kamu ketahui saat menonton teaser trailler film Black Widow. Film  ini sendiri direncanakan akan tayang pada Mei 2020 nanti. So, don't forget to mark your date!

IDN Media Channels

Latest from Working Life