Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Inspirasi Ide Video Pendek, Dijamin Jadi Sering Trending!

Yuk, yang lagi creative block bisa ngumpul di sini!

Aisyah Banowati

Seorang content creator video dituntut untuk selalu memiliki ide kreatif agar konten miliknya dapat terus menarik minat penonton. Kadang kala, ada masanya kita merasa kehabisan ide atau muncul perasaan hopeless karena video yang kita unggah sepi peminat.

Ada ratusan video di berbagai platform, namun hanya sedikit yang mendapat atensi. Oleh sebab itu, sebagai seorang creator, penting memiliki keunikan agar videomu banyak dilirik. Masih bingung mau buat video apa agar ramai peminat bahkan hingga menjadi trending? Berikut lima ide kreatif yang Popbela rangkum dari SnackVideo.

1. Kuliner

instagram.com/tzuyang70

Membahas seputar kuliner memang tiada habisnya, mulai dari video ASMR, mukbang, food review, hingga tutorial memasak banyak berseliweran di media sosial. Deretan video ini semakin menarik karena tersedia dalam format video pendek. Biasanya, konten yang berhubungan dengan makanan pedas banyak menarik minat penonton.

2. Budaya

instagram.com/jeromepolin

Video seputar budaya—baik budaya negara sendiri atau luar negeri—menjadi salah satu konten yang cukup banyak digandrungi. Keragaman dan keunikan dari daerah atau negara yang sedang kamu kunjungi dapat menjadi daya tarik yang bisa bikin konten kamu trending. Di sisi lain, lewat video yang berdurasi pendek, kegiatan belajar dan menambah wawasan jadi terasa lebih menyenangkan. 

3. Daily activity

findyourinfluencer.co.uk/blog

Mulai dari bangun pagi, sarapan, pergi ke kantor, berjuang mengejar kereta pagi, hingga kembali ke rumah bisa jadi konten menarik bertemakan life record. Rekam setiap momen seru dari aktivitas harian kamu, dan tambahkan unsur-unsur kreatif yang mampu membuat konten kamu memiliki ciri khasnya tersendiri. Meski terkesan sederhana, konten seperti ini banyak disukai, lho!

4. Komedi

instagram.com/tretanmuslim

Konten video pendek yang mengusung tema guyon atau komedi juga memiliki peminat yang cukup tinggi. Sebab, video pendek berisikan komedi dianggap sebagai salah satu hiburan terbaik terutama untuk mengisi waktu. Potongan video dari YouTube, parodi K-pop, hingga video satir yang menyindir pemerintahan biasanya mendapat jumlah like yang tidak sedikit. Tertarik mencoba?

5. Scripted drama sinetron

instagram.com/cintasetelahcinta_update

Terakhir, kategori konten video pendek yang tak kalah menarik dan layak untuk dibuat adalah scripted drama. Sesuai namanya, video pendek ini dibuat menyerupai sinetron atau drama, mulai dari tokoh hingga jalan ceritanya. Bedanya, scripted drama sinetron ini berdurasi pendek, hal unik inilah yang membuat para penonton penasaran akan kelanjutannya.

Itulah berbagai ide video pendek yang mungkin bisa menjadi inspirasi untuk kamu yang ingin memulai menjadi seorang content creator atau sedang merasa creative block. Punya ide kreatif lainnya? Komen di bawah, yuk! 

IDN Media Channels

Latest from Working Life