Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popbela lainnya di IDN App
Salinan dari Salinan dari BEFORE_20260123_124405_0000.png
Instagram.com / harrystyles

Intinya sih...

  • Tur dunia Harry Styles "Together, Together" 2026 diumumkan menjelang perilisan album studio keempatnya, Kiss All the Time. Disco, Occasionally.

  • 50 konser di tujuh kota besar dunia dengan format residensi, dimulai pada Mei dan berakhir pada Desember 2026.

  • Penjualan tiket akan dibuka secara bertahap mulai akhir Januari 2026, termasuk American Express Presale dan Artist Presale melalui Ticketmaster.

Disclaimer: This summary was created using Artificial Intelligence (AI)

Harry Styles resmi mengumumkan tur dunia terbarunya bertajuk Together, Together yang akan digelar sepanjang 2026. Tur ini diumumkan menjelang perilisan album studio keempatnya, Kiss All the Time. Disco, Occasionally, yang dijadwalkan rilis pada 6 Maret 2026, sekaligus menandai kembalinya Styles ke panggung global setelah hampir tiga tahun.

Tur Together, Together akan berlangsung selama tujuh bulan, dimulai pada Mei dan berakhir pada Desember 2026. Secara keseluruhan, Styles akan menggelar 50 pertunjukan di tujuh kota besar dunia dengan format residensi—konsep ambisius yang jarang diterapkan dalam skala tur global.

Tur global 50 konser di tujuh kota dunia

Instagram.com / harrystyles

Rangkaian konser Together, Together Tour akan dimulai di Eropa pada 16 Mei 2026 dan berakhir di Australia pada 13 Desember 2026. Tur ini mencakup tujuh kota besar dunia dengan format residensi, di mana Harry Styles akan tampil beberapa malam di setiap lokasi. Berikut daftar kota dan jadwal konser yang telah diumumkan:

1. Amsterdam / Johan Cruijff Arena (16 Mei - 26 Mei 2026)
2. London / Wembley Stadium (12 Juni - 23 Juni 2026)
3. São Paulo / Estadio Morumbis (17 Juli - 18 Juli 2026)
4. Mexico City / Estadio GNP Seguros (31 Juli dan 1 Agustus 2026)
5. New York City / Madison Square Garden (30 malam / Agustus - Oktober 2026)
6. Melbourne / Marvel Stadium (27 November - 28 November 2026)
7. Sydney / Sky Newman (12 Desember - 13 Desember 2026)

Salah satu sorotan utama tur ini adalah residensi eksklusif Harry Styles di Amerika Serikat. Ia dijadwalkan menggelar 30 pertunjukan di Madison Square Garden, New York, menjadikannya satu-satunya lokasi konser Styles di AS dalam tur ini sekaligus melampaui rekor residensi pribadinya pada 2022.

Dalam tur tersebut, Styles juga akan ditemani sejumlah musisi ternama sebagai tamu spesial, di antaranya Shania Twain, Robyn, Jorja Smith, Jamie xx, Skye Newman, Fcukers, Foushee. Kehadiran para tamu ini akan bervariasi di tiap kota dan semakin memperkuat ekspektasi bahwa Together, Together Tour akan menjadi salah satu perhelatan musik terbesar tahun 2026.

Antusiasme penggemar terlihat jelas sejak pengumuman tur dibagikan melalui media sosial. Unggahan singkat Styles langsung meraih jutaan likes hanya dalam hitungan jam, memicu prediksi bahwa persaingan mendapatkan tiket akan berlangsung sangat ketat.

Jadwal dan cara pembelian tiket

Instagram.com / harrystyles

Penjualan tiket Together, Together Tour akan dibuka secara bertahap mulai akhir Januari 2026.

  • American Express Presale dijadwalkan berlangsung pada 26 Januari 2026 pukul 11.00 ET, khusus bagi pemegang kartu American Express.

  • Artist Presale melalui Ticketmaster akan dibuka pada 27 Januari 2026, dengan syarat penggemar telah memiliki akun Ticketmaster dan mendaftar sebelum 25 Januari 2026 pukul 23.59 ET. Presale ini tidak memerlukan kode khusus, namun ketersediaan tiket tidak dijamin.

  • Penjualan umum tiket dijadwalkan dimulai pada rentang 28 hingga 30 Januari 2026, tergantung kota dan wilayah masing-masing.

Selain penjualan resmi, sejumlah platform resale pihak ketiga seperti StubHub, Vivid Seats, dan SeatGeek juga telah menampilkan tiket spekulatif. Meski dapat menjadi alternatif, harga di platform tersebut umumnya lebih tinggi dan ketersediaan tiket tidak selalu terjamin.

Tur ini akan mengikuti perilisan album Kiss All the Time. Disco, Occasionally, yang sebelumnya telah diperkenalkan melalui single perdana berjudul “Aperture”. Dengan format residensi terbatas, jumlah kota yang selektif, serta basis penggemar global yang besar, Together, Together Tour diprediksi menjadi salah satu tur paling kompetitif dan paling diburu pada 2026. Jadi, sudah siap war tiket konser Harry Styles?

Editorial Team