Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Penuh Makna, Ini Bacaan saat Jeda Salat Tarawih

Dibaca setiap jeda selepas salam

Zikra Mulia Irawati

Apakah Bela termasuk yang melakukan salat tarawih berjamaah di masjid? Jika iya, kamu pasti mendengar orang yang bertugas sebagai bilal memandu para jamaah untuk membaca doa-doa pada saat jeda salat tarawih.

Nah, berdasarkan ajaran yang berkembang, doa tersebut ada urutannya, lho! Penasaran dengan bacaan doa jeda sholat tarawih lengkap beserta artinya? Simak di bawah ini untuk cari tahu.

Bacaan Doa Jeda Sholat Tarawih Lengkap

1. Membaca syahadat

pexels.com/Tima Miroshnichenko

Bacaan doa jeda salat tarawih pertama yang dilafalkan adalah syahadat. Jumlah pelafalannya bervariasi. Sebagian melafalkannya tiga kali, sebagian lainnya cukup dengan satu kali saja.

أَشْهَدُ أَنْ لَا إِلَهَ إِلَّا اللهُ 

Asyhadu an laa ilaaha illallaahu

Artinya: “Aku bersaksi bahwa tiada tuhan selain Allah.”

2. Beristigfar

pexels.com/Anna Tarazevich

Istigfar adalah kalimat yang dibaca untuk memohon ampun kepada Allah SWT. Sama halnya dengan syahadat, membaca kalimat istigfar pada saat jeda salat tarawih bisa dilakukan tiga kali atau cukup satu kali.

أَسْتَغْفِرُ اللهَ 

Astaghfirullah

Artinya: “Aku memohon ampunan Allah.”

3. Doa mohon pengampunan

pexels.com/Michael Burrows

Selain kalimat istigfar, ada pula doa untuk memohon pengampunan atas dosa-dosa kita sebagai bacaan doa saat jeda salat tarawih yang biasanya dilafalkan. Jangan lupa untuk selalu ikut membaca doa ini karena Allah SWT memiliki sifat Maha Pemaaf.

اَللّٰهُمَّ إِنَّكَ عَفُوٌ كَرِيْم تُحِبُّ الْعَفْوَ فَاعْفُ عَنَّا يَاكَرِيْم 

Allahumma Innaka afuwwun kariim tukhibbul afwa fa'fuanni 

Artinya: "Ya Allah sesungguhnya Engkau Maha Pemaaf yang menyukai permintaan maaf, maafkanlah aku yang Maha Mulia."

4. Doa mohon ridha dan surga Allah SWT

pexels.com/Tima Miroshnichenko

Tak dapat dimungkiri, di akhirat kelak kita semua ingin tinggal di surga. Selain suka memaafkan, Allah SWT juga suka jika hamba-Nya memohon kepada-Nya. Oleh karena itu, baca juga doa memohon ridho dan surga Allah SWT berikut ini.

اَللّٰهُمَّ إِنَّا نَسْئَلُكَ رِضَاكَ وَالْجَنَّةَ وَنَعُوْذُبِكَ مِنْ سَخَطِكَ وَالنَّارِ 

Allahumma inna nas'aluka ridhaka wal jannah wa na'udzhubika min sakhotika wannaar

Artinya: Ya Allah, sesungguhnya kami memohon keridhoan-Mu dan surga, dan kami berlindung dari murka-Mu dan siksa neraka.

5. Doa setelah salat tarawih

id.depositphotos.com

Selepas salat tarawih, kita melaksanakan salat witir yang menjadi penutup salat di malam hari. Namun, kita dianjurkan membaca doa selepas salat tarawih atau doa kamilin. Karena doanya cukup panjang, bacalah perlahan dan coba untuk menghayati maknanya.

اَللّٰهُمَّ اجْعَلْنَا بِالْاِيْمَانِ كَامِلِيْنَ

Allahummaj‘alna bil imani kamilin.

Ya Allah, Jadikanlah kami berkat iman orang-orang yang sempurna,


وَلِلْفَرَائِضِ مُؤَدِّيْنَ

Wa lil faraidli muaddin.

orang-orang yang mengerjakan hal-hal yang fardu,

 

وَلِلصَّلاَةِ حَافِظِيْنَ

Wa lish-shlati hafidhin.

orang-orang yang memelihara salat,


وَلِلزَّكَاةِ فَاعِلِيْنَ

Wa liz-zakati fa‘ilin.

orang-orang yang menunaikan zakat, 


وَلِمَا عِنْدَكَ طَالِبِيْنَ

Wa lima ‘indaka thalibin.

orang-orang yang mengharapkan pahala yang ada di sisi-Mu, 


وَلِعَفْوِكَ رَاجِيْنَ

Wa li ‘afwika rajin.

orang-orang yang mengharapkan ampunan-Mu, 


وَبِالْهُدَى مُتَمَسِّكِيْنَ

Wa bil-huda mutamassikin.

orang-orang yang berpegang teguh kepada hidayah, 


وَعَنِ الَّلغْوِ مُعْرِضِيْنَ

Wa ‘anil laghwi mu‘ridlin.

orang-orang yang berpaling dari perbuatan yang sia-sia, 


وَفِى الدُّنْيَا زَاهِدِيْنَ

Wa fid-dunya zahdin.

orang-orang yang berzuhud terhadap duniawi, 


وَفِى اْلآخِرَةِ رَاغِبِيْنَ

Wa fil ‘akhirati raghibin.

orang-orang yang mengharapkan pahala akhirat, 


وَبِاالْقَضَاءِ رَاضِيْنَ

Wa bil-qadla’I radlin.

orang-orang yang ridha dengan qada, 


وَلِلنَّعْمَاءِ شَاكِرِيْنَ

Wa lin na‘ma’I syakirin.

orang-orang yang mensyukuri nikmat, 


وَعَلَى الْبَلاَءِ صَابِرِيْنَ

Wa ‘alal bala’i shabirin. 

orang-orang yang sabar menghadapi cobaan dan musibah, 


وَتَحْتَ لَوَاءِ مُحَمَّدٍ صَلَّى اللهُ عَلَيْهِ وَسَلَّمَ يَوْمَ الْقِيَامَةِ سَائِرِيْنَ

Wa tahta liwa’i muhammadin shallallahu ‘alaihi wasallam yaumal qiyamati sa’irin.

dan orang-orang yang berjalan di bawah panji Nabi Muhammad Saw, kelak di hari kiamat, 


. وَاِلَى الْحَوْضِ وَارِدِيْنَ.

Wa alal haudli waridin.

orang-orang yang digiring menuju telaga (Kausar) untuk meminum airnya, 


وَاِلَى الْجَنَّةِ دَاخِلِيْنَ.

Wa ilal jannati dakhilin. 

orang-orang yang masuk ke dalam surga, 


وَمِنَ النَّارِ نَاجِيْنَ

Wa minan nari najin. 

orang-orang yang diselamatkan dari neraka, 


. وَعَلٰى سَرِيْرِالْكَرَامَةِ قَاعِدِيْنَ.

Wa 'ala sariirl karamati qaidin.

orang-orang yang didudukkan di atas dipan-dipan kemuliaan, 


 وَمِنْ حُوْرٍعِيْنٍ مُتَزَوِّجِيْنَ

Wa min hurun 'in mutazawwijin.

orang yang mengawini bidadari-bidadari yang bermata jeli, 


 وَمِنْ سُنْدُسٍ وَاِسْتَبْرَقٍ وَدِيْبَاجٍ مُتَلَبِّسِيْنَ.

Wa min sundusin wa istabraqin wadibajin mutalabbisin.

orang-orang yang mengenakan pakaian dari sutra tipis dan tebal, 


 وَمِنْ طَعَامِ الْجَنَّةِ آكِلِيْنَ

Wa min tha‘âmil jannati akilin.

orang-orang yang memakan makanan surga, 


 وَمِنْ لَبَنٍ وَعَسَلٍ مُصَفًّى شَارِبِيْنَ

Wa min labanin wa ‘asalin mushaffan syaribin.

dan minum dari air susu dan madu dengan memakai gelas-gelas dan cerek-cerek serta sloki (piala) yang langsung dari sumber-sumbernya.


بِاَكْوَابٍ وَّاَبَارِيْقَ وَكَأْسٍ مِّنْ مَّعِيْنَ

Bi akwabin wa abariqa wa ka‘sin min ma‘in.

Yaitu dengan orang-orang yang telah Engkau berikan nikmat 


 مَعَ الَّذِيْنَ اَنْعَمْتَ عَلَيْهِمْ مِنَ النَّبِيِّيْنَ وَالصِّدِّيْقِيْنَ وَالشُّهَدَآءِ وَالصَّالِحِيْنَ

Ma‘al ladzîna an‘amta ‘alaihim minan nabiyyina wash shiddiqina wasy syuhada’i

kepada mereka dari kalangan para nabi, kaum siddiqin, para syuhada 


 وَحَسُنَ اُوْلٰئِكَ رَفِيْقًا

Wash shalihina wa hasuna ula’ika rafiqan. 

dan orang-orang yang saleh, mereka adalah sebaik-baik teman, 


 ذَلِكَ الْفَضْلُ مِنَ اللهِ وَكَفَى بِاللهِ عَلِيْمًا

Dalikal fadl-lu minallahi wa kafa billahi ‘aliman.

yang demikian itu adalah karunia dari Allah, dan cukuplah Allah Yang Maha Mengetahui


 اَللّٰهُمَّ اَجْعَلْنَا فِى هٰذِهِ اللَّيْلَةِ الشَّهْرِالشَّرِيْفَةِ الْمُبَارَكَةِ مِنَ السُّعَدَاءِ الْمَقْبُوْلِيْنَ

Allahummaj‘alna fî hadzihil lailatisy syahrisy syarifail mubarakah minas su‘ada’il maqbulin.

Ya Allah, jadikanlah kami orang-orang yang berbahagia yang diterima amal perbuatannya dalam bulan yang mulia dan diberkati ini, 


 وَلاَتَجْعَلْنَا مِنَ اْلاَشْقِيَاءِ الْمَرْدُوْدِيْن

Wa la taj‘alna minal asyqiya’il mardudin. 

dan janganlah Engkau jadikan kami orang-orang celaka yang ditolak amal perbuatannya


وَصَلَّى اللهُ عَلَى سَيِّدِنَا مُحَمَّدٍ وَاٰلِه وَصَحْبِهِ أَجْمَعِيْنَ

Wa shallallahu ‘ala sayyidina muhammadin wa alihi wa shahbihi ajma‘in. 

Dan semoga Allah melimpahkan rahmat kepada Nabi Muhammad beserta keluarga dan para sahabatnya, 


رَحْمَتِكَ يَا أَرْحَمَ الرَّاحِمِيْنَ، وَالْحَمْدُ لِلّٰهِ رَبِّ الْعَالَمِيْنَ

Birahmatika ya arhamar rahimin wal hamdulillahi rabbil ‘alamin.

dengan rahmat-Mu wahai Tuhan Yang Maha Pengasih di antara pengasih, dan segala puji bagi Allah, Tuhan semesta alam.

Itulah bacaan doa jeda sholat tarawih bahasa arab, latin dan terjemahannya. Selamat menunaikannya selama bulan Ramadan ya, Bela.

IDN Media Channels

Latest from Inspiration