Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Musisi Perempuan Terkaya 2022 Menurut Forbes

Kekayaan Rihanna tembus 1 miliar dolar Amerika

Zikra Mulia Irawati

Menjadi perempuan kaya raya bukanlah sesuatu yang mustahil. Setidaknya, ada 10 musisi perempuan yang membuktikan hal itu. Mereka tercatat di Forbes memiliki harta ratusan bahkan miliaran dollar amerika.

Tentu uang sebanyak itu bukan cuma datang dari karier bermusik. Mereka punya bisnis lain, mulai dari fashion, kosmetik, dan lain-lain. Melansir ugwire.com ada 10 musisi perempuan terkaya 2022 menurut Forbes, kita bedah satu per satu, yuk, Bela!

1. Rihanna - US$1,7 miliar

instagram.com/badgalriri

Penyanyi dari lagu "Work" ini barangkali memang menjadikan bekerja sebagai motto hidupnya hingga memiliki kekayaan sebesar US$1,7 miliar. Tak hanya punya deretan lagu hits, ia juga memiliki produk kecantikan sendiri bernama Fenty Beauty dan Fenty Skin. Meluncurkan 40 shade foundation, Fenty Beauty meraup US$100 juta di beberapa pekan pertamanya.

2. Madonna - US$850 juta

instagram.com/madonna

Sebagai penyanyi yang telah berkarier sejak 1982, bukan hal yang mengejutkan jika Madonna bertengger di posisi kedua daftar ini. Pendapatannya yang berasal konser dan merchandise masih terus mengalir. Selain itu, ia adalah pendiri perusahaan rekaman Maverick, terjun ke dunia perfilman, menulis buku, memiliki merek fashion, dan masih banyak lagi.

3. Dolly Parton - US$610 juta

instagram.com/dollyparton

Sepertiga kekayaan Dolly Parton datang dari royalti dan penerbitan buku. Dia juga memiliki taman hiburan bernama Dollywood dan berkarier sebagai aktris. Jumlah harta yang cukup besar ini membuatnya tak lupa untuk berbagi dengan menjadi filantropis.

4. Gloria Estefan - US$500 juta

yours.co.uk

Penyanyi Amerika berdarah Kuba ini adalah salah satu pemenang GRAMMY Awards. Ia telah menjual lebih dari 90 juta album, muncul di berbagai acara televisi dan film, memiliki buku best-seller, hingga bergerak di bidang pariwisata dengan mendirikan restoran dan hotel di Miami.

5. Céline Dion - US$470 juta

instagram.com/celinedion

Jika lagu "My Heart Will Go On" yang menjadi soundtrack film Titanic masih akrab di telinga kamu, tak perlu bingung mengapa Céline Dion berada di daftar ini. Lagunya yang lain pun masih banyak diputar meski telah berusia lebih dari 20 tahun. Tiga albumnya bahkan mendapatkan gelar Diamond-certified albums.

6. Shania Twain - US$450 juta

instagram.com/shaniatwain

Lagu-lagu milik penyanyi dengan julukan Queen of Country Pop ini masih mendapatkan tempat di hati penggemarnya. Shania pun sempat tampil menjadi juri tamu di beberapa acara.

7. Victoria Beckham - US$430 juta

instagram.com/victoriabeckham

Victoria Beckham alias Posh Spice adalah anggota Spice Girls terkaya. Pasalnya, sumber kekayaannya tak cuma berasal dari royalti lagu. Ia memiliki berbagai bisnis mulai dari real-estate, kosmetik, fashion, bahkan menulis buku.

8. Beyoncé Knowles - US$418 juta

instagram.com/beyonce

Senasib, Beyoncé Knowles juga menjadi diva yang memiliki banyak bisnis hingga memiliki kekayaan yang cukup besar. Selain dari musik dan film, ia mendirikan Parkwood Entertainment yang menjadi wadah untuk berbagai keiatan kreatif. Ia juga bergerak di bidang fashion. Untuk berbagi manfaat dengan sekitar, Beyoncé mendirikan Knowles-Rowland Center for Youth dan Survivor Foundation untuk korban badai katrina 2005 di New Orleans.

9. Barbra Streisand - US$407 juta

npr.org

Barbra Streisand memiliki banyak penggemar setia. Penyanyi asal Amerika ini telah mencapai kesuksesan di berbagai bidang hiburan, termasuk memperoleh piala Emmy, Grammy, Oscar, dan Tony Awards. Hal itulah yang membuat tiket konsernya masih laku terjual meski kariernya telah berusia enam dekade.

10. Jennifer Lopez - US$400 juta

instagram.com/jlo

Terakhir, ada penyanyi yang terkenal dengan lagu bertajuk "On The Floor". Jennifer Lopez atau yang lebih akrab disapa dengan JLo ini tak hanya berkarier di bidang musik. Ia pernah menjajal dunia akting, menjadi juri American Idol, bisnis real-estate, dan lain-lain.

Bukti nyata kalau perempuan juga bisa sukses, nih, Bela. Untuk kamu yang sedang berjuang meniti karier, tetap semangat, ya!

IDN Media Channels

Latest from Inspiration