Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

10 Rekomendasi Desain Ruangan dengan Color Pantone 2024 Peach Fuzz

Warna yang hangat dan penuh kelembutan

Niken Ari Prayitno

Menjelang pergantian tahun, seperti biasa Pantone selalu merilis warna yang diprediksi akan menjadi tren di tahun mendatang. Untuk tahun 2024, Pantone sudah merilis warna baru yang dipakai oleh banyak orang sepanjang tahun. 

Warna yang akan tren ini diumumkan melalui situs resmi mereka Pantone.com dan dengan cepat langsung menjadi bahan perbincangan di media sosial. Warna apa yang diprediksi akan tren pada tahun 2024, serta maknanya? Lantas, bagaimana mengaplikasikan warna tersebut dalam desain ruangan?

Simak selengkapnya berikut ini.

Peach Fuzz menjadi Color of The Year 2024 dan maknanya

Pantone.com

Pantone telah memilih warna Peach Fuzz atau dengan kode PANTONE 13-1023 sebagai Color of the Year 2024 alias warna yang akan tren di tahun 2024 mendatang. Warna ini tak serta merta diumumkan begitu saja. Tetapi, juga memiliki makna di baliknya.

Melansir dari Pantone.com, warna Peach Fuzz memiliki makna yang berhubungan dengan empati dan saling pengertian. Warna Peach Fuzz merupakan perpaduan merah muda dan oranye, menghasilkan nuansa yang hangat, lembut, dan nyaman.

Warna ini dipilih merujuk pada apa yang tengah terjadi di dunia internasional, di mana semua negara harusnya saling memiliki empati dan membantu satu sama lain. Selain itu, kepedulian dan kolaborasi juga menjadi pesan tersirat dari warna ini.

Inspirasi desain ruangan dengan warna Peach Fuzz

Pantone.com

Warna dari PANTONE 13-1023 ini bisa kamu aplikasikan dalam berbagai hal. Selain pada pakaian yang kamu kenakan, warna Peach Fuzz bisa kamu berikan pada warna ruangan. Kamu bisa menggunakan warna ini pada dinding secara keseluruhan, atau hanya menghadirkan aksennya melalui detail-detail kecil pada perabotannya. 

Seperti apa inspirasi warna ruangan menggunakan Peach Fuzz yang dinobatkan sebagai Color of the Year 2024 ini? Simak potretnya berikut ini.

1. Suasana hangat langsung terasa begitu memasuki ruangan dengan warna Peach Fuzz ini. Kamu bisa memilih cat dengan warna tersebut dan melapisi semua bagian ruangan hingga ke langit-langit juga.

Architecturaldigest.com/Madeline Tolle

2. Jika mengecat seluruh ruangan terlalu berat untukmu, kamu tetap bisa menghadirkan warna Peach Fuzz dengan cara lain, kok. Salah satunya, dengan karpet berwarna Peach Fuzz ini. Sentuhan kecil yang mampu memberi warna pada ruangan.

Dok. Ruggable X Pantone

3. Apakah kamu bingung bagaimana memadu-padankan Peach Fuzz dengan warna lain? Ternyata warna Peach Fuzz cocok dipadankan dengan warna-warna earth tone.

Lowes.com

4. Bukan cuma merah dan emas, ternyata Peach Gold juga bisa menghadirkan kesan mewah pada ruangan. Tinggal padankan saja dengan furnitur putih, maka kesan mewah akan muncul di ruangan minimalismu.

Parametric-architecture.com

5. Warna Peach Fuzz juga cocok kamu aplikasikan pada ruang tamu. Nuansa hangat saat menyambut tamu yang datang, membuat siapa saja betah berlama-lama di sana.

Inkl.com

6. Tak perli semua bagian kamu ubah dengan warna Peach Fuzz jika kamu ingin mengikuti tren. Kamu bisa mengganti warna pada kitchen set saja dan biarkan pantulan cahaya membiaskannya ke seluruh ruangan.

fultongrace.com

7. Kalem, lembut, dan hangat. Kesan itulah yang muncul saat kamu mengganti karpet biasamu dengan karpet berwarna Peach Fuzz.

thenordroom.com

8. Siapa yang nggak betah coba untuk berlama-lama di ruangan ini? Kamu bisa membaca, ngobrol, sampai menikmati game sejenak di ruangan ini.

thenordroom.com

9. Nuansa boho-chic begitu terasa dengan wallpaper berwarna Peach Fuzz ini. Mau coba?

Happywall.com

10. Terakhir, padukan warna Peach Fuzz dengan beragam tanaman hijau agar ruanganmu semakin estetik.

revistacasaejardim.globo.com

Itu tadi deretan inspirasi ruangan dengan warna Peach Fuzz. Apakah kamu ingin mengganti warna rumahmu untuk mengikuti tren?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration