Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Drama Korea Terbaik yang Dibintangi Aktris Senior Choi Ji Woo

Yuk, tonton drama legendaris yang dibintangi Choi Ji Woo!

Mariana Politton

Setiap perempuan tentu membutuhkan sosok idola yang dapat dijadikan sebagai role model. Tidak hanya idola pria yang membuat hati berbunga-bunga, tetapi juga idola perempuan yang mampu menginspirasi dalam bertindak, berbicara, serta berambisi secara positif.

Nah, kalau kamu menyebut dirimu sebagai penggemar drama Korea sejati, nama Choi Ji Woo haruslah terdaftar di antara nama-nama idola perempuan kesayanganmu. Pasalnya, wanita yang memulai kariernya pada 1994 ini sangat berbakat dan menginspirasi, lho!

Untuk itulah, mari kita mulai berkenalan dengan sosok Choi Ji Woo. Caranya cukup dengan mengintip penampilan terbaiknya pada 7 judul drama Korea yang dibintangi olehnya.

1. The Most Beautiful Goodbye

tvtime.com

2017 | Berperan sebagai kakak pertama bernama Yeon Soo

Menyorot kisah yang menyedihkan, seorang perempuan paruh baya telah mendedikasikan sebagian besar hidupnya untuk keluarga tercinta. Akan tetapi, dia harus menerima kenyataan bahwa dirinya mengidap penyakit kanker yang mematikan. Tentu, sang nenek harus bersiap-siap untuk menghadapi kemungkinan terburuk, begitu juga anggota keluarganya.

Itu artinya, sebagian besar durasi drama Korea ini akan merobek hatimu. Namun, di satu sisi, akting Choi Ji Woo sebagai anak pertama keluarga akan membuatmu terpukau.

2. Woman with a Suitcase

kpop.asiachan.com

2016 | Berperan sebagai wanita karier bernama Cha Geum Joo

Meniti karier secara profesional telah ditunjukkan oleh seorang wanita bernama Cha Geum Joo selama bekerja di sebuah firma hukum. Sayangnya, dirinya tidak sengaja melanggar etika kerja sehingga harus menghabiskan masa hukuman di dalam penjara. Setelah keluar, dia langsung berupaya membangun kembali kariernya menjadi sebagaimana awalnya. 

Dari cerita ini, kamu akan merasakan pentingnya membangun sikap pantang menyerah, yang mana poin tersebut ditunjukkan oleh Choi Ji Wo yang memerani karakter tokoh utama.

3. Second 20's

couch-kimchi.com

2015 | Berperan sebagai ibu rumah tangga bernama Han No Ra

Sebagai ibu rumah tangga, Ha No Ra tentu sudah mengubur impiannya sebagai seorang penari. Namun, sebuah dorongan yang besar tahu-tahu membuat dirinya melakukan keputusan yang tak terduga, yaitu mengemban studi di universitas yang sama seperti anaknya. Di sanalah, dirinya memulai kehidupan layaknya mahasiswi berusia 20 tahun.

Sungguh unik namun sangat menginspirasimu! Belum lagi, kamu akan menyaksikan kegemasan akting Choi Jin Woo sebagai ibu rumah tangga yang kembali ke bangku kuliah.

4. Temptation

thekpoptify.co

2014 | Berperan sebagai wanita kaya bernama Yoo Se Young

Memiliki hutang berjumlah miliaran won telah menjadi permasalahan utama seorang pria yang telah menikah. Beruntungnya, dirinya dipertemukan oleh seorang perempuan kaya raya yang rela memberikan sejumlah uang tersebut. Akan tetapi, ada satu syarat penting yang harus dilakukan, yaitu menyerahkan dirinya sepenuhnya kepada perempuan tersebut.

Nah, tahukah kamu? Perempuan kaya yang dimaksud itu diperani oleh Choi Ji Woo. Artinya, perpaduan akting antagonis dan protagonis akan kamu saksikan darinya.

5. The Suspicious Housekeeper

kdramalove.com

2013 | Berperan sebagai asisten rumah tangga bernama Park Bok Nyeo

Setelah kepergian sang Istri, seorang ayah tunggal harus membesarkan keempat anaknya. Tentu, ada banyak kesulitan yang dialaminya. Beruntungnya, seorang asisten rumah tangga muncul untuk menolongnya. Namun, masalah-masalah yang sebelumnya tidak pernah terjadi tahu-tahu bermunculan dan meretakkan hubungan antar anggota keluarga.

Tak terduga, karakter asisten rumah tangga tersebut nyatanya diperani oleh Choi Ji Woo. Apakah peran misteriusnya mampu menciptakan ketegangan yang dinantikan?

6. Winter Sonata

winter-sonata.narod.ru

2002 | Berperan sebagai karakter perempuan utama bernama Yoo Jin

Ini dia salah satu drama Korea legendaris. Memperlihatkan kuatnya cinta pertama, seorang pelajar tampan pindah ke sebuah sekolah dan jatuh cinta pada pada seorang siswi di sana. Mereka pun memulai hubungan asmara namun kecelakaan yang fatal memisahkan keduanya begitu saja. Sampai akhirnya, waktu membawa keduanya kembali bersatu dengan perasaan sayang yang belum sirna.

Inilah kisah romansa terkenal yang menjadi awal dari bangkitnya karier Choi Ji Woo. Bagaimana tidak, ia memerani karakter utama perempuan tersebut dengan sempurna.

7. Crash Landing on You

soompi.com

2019 | Berperan sebagai cameo dirinya sendiri

Seorang pebisnis perempuan yang sukses menyadari dirinya tidak sengaja terjun di tanah Korea Utara. Beruntungnya, seorang prajurit setempat berbaik hati untuk menyembunyikan dirinya dan menolongnya untuk kembali ke Korea Selatan. Namun, mereka tidak sadar bahwa momen itulah yang menjadi awal benih-benih cinta tumbuh dan berkembang.

Menariknya, sosok Choi Ji Woo muncul sebagai cameo dirinya sendiri, yang mana seorang prajurit Korea Utara mengidolakannya setelah menyaksikan drakor secara ilegal.

Jadi, kamu akan menyaksikan drama Korea Choi Ji Woo yang mana, nih?

IDN Media Channels

Latest from Inspiration