Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

5 Fakta Film 'The Roundup', yang Puncaki Box Office Korea selatan

Ma Dong Seok merangkap jadi aktor dan produser film

Cynthia Claudia

Selang lima tahun penayangan film The Outlaws (2017), aktor laga populer Ma Dong Seok (Don Lee) telah kembali membintangi sekuelnya, yang berjudul The Roundup.

Sekuel yang resmi tayang pada tanggal 18 Mei 2022 lalu di Korea Selatan ini, langsung jadi perbincangan hangat. Menurut Variety, film The Roundup pasalnya dengan cepat dapat meraih jutaan penonton hanya dalam waktu penayangan yang singkat. 

Sudah tayang di Indonesia mulai tanggal 1 Juni 2022 kemarin, kamu bisa mulai menyaksikan film ini di jaringan bioskop XXI, CGV dan Cinepolis. Berikut ini telah Popbela rangkum fakta seputar film The Roundup yang perlu kamu ketahui.

1. Dibintangi Ma Dong Seok, yang sekaligus merangkap jadi produsen film

koreanfilm.or.kr

Penikmat film Korea pasti sudah nggak asing dengan sosok Ma Dong Seok, bintang film yang dikenal kerap membintangi film laga. Demi mendalami perannya sebagai detektif dalam film The Roundup, kali ini Ma Dong Seok mempelajari olahraga judo secara khusus.

Ma Dong Seok juga membintangi film Korea populer dengan berbagai genre seperti Along with the Gods: The Last 49 Days, Ashfall, The Outlaws, dan Train To Busan pada 2017. Kini, Ma Dong Seok telah melebarkan sayapnya di industri film Hollywood dan membintangi film Eternals garapan Marvel

2. Menjadi sekuel dari film terdahulunya, The Outlaws (2017)

soompi.com

Sekuel film ini kembali menampilkan kisah Ma Seok Do(Ma Dong Seok) dan para detektif lainnya yang menangkap kelompok gangster. Berlatar waktu 4 tahun setelah film pertama, kini para detektif ditugaskan untuk menginvestigasi kasus kaburnya seorang buronan ke negara Vietnam.

Bersama Kapten Jeon Il Man, Ma Seok Do mengungkapkan kebenaran di balik buronan bernama Kang Hae Sang (Son Seok Gu), yang diduga merupakan dalang di balik penculikan dan pembunuhan para turis di Asia Tenggara yang terjadi selama bertahun-tahun. 

Ternyata, kisah perburuan pembunuh oleh detektif Korea dalam dua seri film The Outlaws ini diangkat dari kisah nyata, lho!

3. Berhasil mencetak rating 7.5/10 di IMDb

koreanfilm.or.kr

Menurut IMDb.com, film yang diproduksi Ma Deong Seok ini berhasil mencetak rating sebesar 7.5/10.  Keseruan di balik film bergenre action ini memang memiliki tempat tersendiri di hati penggemar.

Meskipun penuh dengan adegan bertarung, namun film ini masih dibumbui dengan sedikit komedi, sehingga membuatnya semakin menarik untuk disaksikan. 

4. Dibintangi aktor ternama

koreanfilm.or.kr

Selain Ma Dong Seok, film The Roundup juga dibintangi aktor ternama lainnya, seperti Son Seok Gu yang sosoknya baru-baru ini melambung dari drama My Liberation Notes, Choi Gwi Hwa, Heo Dong Won, Ha Joon, dan Jung Jae Kwang.

Berbeda dari film pertamanya, film The Roundup digarap oleh sutradara Lee Sang Yong yang dikenal karena produksinya di film Alive (2014) dan Free Fall (2014).

5. Memuncaki box office Korea Selatan

Instagram.com/@donlee

Sejak tayang perdana di Korea Selatan tanggal 18 Mei lalu, film The Roundup berhasil menarik 467 ribu penonton dalam hari pertama penayangan. Menurut Variety, penemuan ini menjadikannya sebuah film yang berhasil meraih peringkat pertama pembukaan terbesar di Korea Selatan selama kurang lebih dua tahun.

Film The Roundup yang jadi perbincangan hangat ini disebut sebagai film Korea Selatan paling sukses tahun ini, yang sukses meraup Rp823 miliar di box office Korea Selatan. Melansir dari Soompi, Dewan Film Korea juga mengumumkan bahwa film The Roundup telah melampaui 7 juta penoton di bioskop hanya dalam waktu 2 minggu. 

Itulah 5 fakta seputar film The Roundup, yang sudah tayang di Bioskop mulai tanggal 1 Juni 2022 kemarin. Sang sutradara menjanjikan aksi yang lebih menantang dan komedi ala Ma Dong-Seok yang lebih menarik di sekuel ini. Mari kita simak dulu trailer-nya berikut.

IDN Media Channels

Latest from Inspiration