Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Rekomendasi Peeling Serum Lokal yang Ampuh Angkat Sel Kulit Mati

Harganya nggak bikin kantong kering

Nadya Aulia Putri

Kulit wajah adalah aset yang harus dijaga dengan baik. Namun, rajin membersihkan wajah saja ternyata tidak cukup membuat kulit tetap sehat dan cerah. Perlu juga untuk mengeksfoliasi secara rutin agar sel-sel kulit mati yang menumpuk terangkat dan wajah tidak lagi kusam.

Nah, jika kamu sedang mencari produk eksfoliasi berupa peeling serum, ada banyak produk lokal yang bisa dicoba, lho. Nggak hanya ampuh angkat sel kulit mati dan komedo, tujuh produk peeling serum lokal ini juga memiliki harga yang cukup terjangkau. Intip rekomendasinya di bawah ini ya!

1. Somethinc AHA 7%, BHA 1%, PHA 3% Weekly Peeling Solution

dok. internet

Rekomendasi pertama dari brand lokal Somethinc yang mengeluarkan peeling serum dengan kandungan  AHA 7%, BHA 1%, PHA 3% yang dikombinasikan dengan Mugwort & Calendula. Bahan-bahan aktif tersebut diklaim mampu membersihkan pori-pori yang tersumbat, mengangkat sel kulit mati, menyamarkan bekas jerawat, membantu mencerahkan kulit, menjaga kelembapan kulit, dan menghilangkan komedo membandel. Dengan ukuran 20 ml, produk ini dihargai Rp125.000. Tertarik mencobanya?

2. Whitelab Peeling Serum AHA BHA PHA

dok. internet

Memiliki kandungan AHA 5% + BHA 2% + PHA 2% + Niacinamide 2%, serum ini mampu membuat skin barrier menjadi lebih sehat. Cocok pula bagi para pemula yang baru ingin mencoba exfoliasi karena mengandung Mandelic Acid yang tidak mudah membuat kulit iritasi. Harganya juga cukup ramah di kantong, yaitu sekitar Rp78 ribuan.

3. Jehan AHA 8,8% dan BHA 0,8% Peeling Serum

dok. internet

Rekomendasi serum ketiga dengan harga Rp62.500 ribu untuk kemasan 10 ml datang dari Jehan. Mengandung AHA 8,8% dan BHA 0,1%, produk ini mampu mengangkat sel kulit mati dan komedo, termasuk menghilangkan bakteri jerawat.

4. La Tulipe Exfoliating Serum

dok. internet

La Tulipe juga memiliki produk peeling serum dengan harga Rp54.000 dengan kandungan AHA yang dirancang lewat teknologi Lamellar Water Gel untuk mengontrol penyerapannya. Sementara itu bahan PHA (Polyhydroxy Acid) di dalamnya mampu mengangkat sel kulit mati serta kotoran yang menyumbat pori-pori kulit.

5. Implora Peeling Serum AHA BHA PHA

dok. internet

Kamu juga bisa mencoba peeling serum dari Implora yang dihargai Rp35.000 saja. Meskipun harganya sangat terjangkau, tapi kandungan di dalamnya juga mirip dengan produk peeling serum pada umumnya. Perbedaannya hanya di persentase yang jauh lebih kecil. Produk ini mengandung AHA 3% + BHA 2% + PHA 3% dan Licorice Extract yang mampu mencerahkan kulit.

6. Azarine Miraclear Herbal Peeling Serum

dok. internet

Masih dengan kandungan AHA Complex, serum seharga Rp29.500 ini juga dilengkapi Salicylic Acid, Galactomyces, Centella Asiatica, dan German Chamomile. Meskipun tidak sekuat serum eksfoliator pada umumnya, namun produk ini sepertinya diperuntukkan untuk kulit yang sensitif karena lebih banyak mengandung bahan untuk melembapkan dan menghaluskan kulit.

7. Pipiqiu AHA BHA PHA Peeling Serum

Rekomendasi terakhir, hanya dengan Rp22.500 saja, kamu sudah bisa mendapatkan serum dengan kandungan AHA BHA PHA, Niacinamide, serta Hyaluronic dan Allantoin (Duo Moisturizer). Dengan kandungan tersebut, serum Pipiqiu ini juga mampu mengangkat sel kulit mati, komedo, membuat kulit lebih cerah dan tetap halus.

IDN Media Channels

Latest from Skin