Iklan - Scroll untuk Melanjutkan
Baca artikel Popbela lainnya di IDN App
sunscreen
Freepik.com

Mengaplikasikan produk perawatan kulit dengan kandungan aktif menjadi salah satu langkah yang banyak dilakukan untuk mendapatkan hasil perawatan yang optimal, apalagi ketika kamu memiliki masalah kulit tertentu yang ingin diatasi seperti kulit kusam, hiperpigmentasi, hingga penuaan dini.

Berbicara soal kandungan aktif yang kaya akan khasiat, mungkin kamu familiar dengan retinol dan retinoid. Lantas, apa perbedaan retinol dan retinoid? Popbela telah merangkum penjelasannya untuk kamu berikut ini!

Apa itu retinol?

Freepik.com

Retinol adalah kandungan aktif yang termasuk ke dalam golongan retinoid. Retinol menjadi salah satu kandungan yang populer di kalangan penggemar kecantikan, sebab retinol memiliki segudang manfaat untuk kesehatan dan kecantikan kulit.

Ini karena retinol dipercaya mampu mencegah munculnya tanda-tanda penuaan dini, meratakan kulit yang bertekstur, menstimulasi produksi kolagen sehingga kulit tampak lebih kenyal, mencegah munculnya jerawat, hingga mengatasi hiperpigmentasi.

Dalam penggunaannya, retinol ini tidak disarankan digunakan bersamaan dengan kandungan aktif yang lain lantaran dikhawatirkan bisa menimbulkan iritasi pada kulit. Di samping itu, kamu juga tak perlu menggunakan resep ketika ingin mengaplikasikan retinol. Ketika kamu baru mulai menggunakannya, mulai dari konsentrasi yang rendah terlebih dahulu.

Mengingat kulit cenderung lebih sensitif terhadap paparan sinar matahari ketika menggunakan retinol, mengaplikasikan tabir surya di pagi hari menjadi hal yang tak boleh kamu lupakan. 

Apa itu retinoid?

Freepik.com

Retinoid merupakan zat yang dihasilkan oleh vitamin A. Retinoid bekerja meminimalisir tampilan jerawat lewat mencegah penyumbatan pori-pori, mempercepat pergantian sel kulit, hingga mengurangi jerawat aktif. Retinoid juga kerap digunakan untuk menstimulasi produksi kolagen sehingga ideal bagi kamu yang ingin mendapatkan tampilan kulit yang awet muda.

Apabila kamu memiliki masalah kulit bertekstur dan ingin kulit tampak cerah, retinoid juga bisa menjadi opsi untuk perawatan kulit. Sama seperti ketika kamu menggunakan retinol, karena kandungan satu ini bisa menyebabkan iritasi kulit, mulai dari konsentrasi yang paling rendah terlebih dahulu, aplikasikan saat malam hari, dan wajib mengaplikasikan tabir surya keesokan hari pasca menggunakan retinoid.

Berbeda dengan retinol yang bisa dibeli bebas, beberapa jenis retinoid memerlukan resep dokter karena hadir dalam produk perawatan kulit dengan efek restoratif yang lebih kuat.

Sehingga sekarang kamu sudah tahu letak perbedaan retinol dan retinoid, kan?

Perbedaan retinol dan retinoid yang lain

Freepik.com

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya retinoid adalah kelompok senyawa turunan vitamin A, sedangkan retinol adalah salah satu jenis retinoid yang konsentrasinya cenderung lebih lembut jika dibandingkan dengan retinoid. 

Retinol perlu diubah dulu oleh kulit menjadi bentuk aktif agar bisa bekerja efektif pada sel kulit, efeknya lebih lambat tapi aman, dan biasanya dijual bebas. Sementara retinoid aktif seperti tretinoin langsung bekerja, efeknya lebih cepat dan kuat, sehingga biasanya diperlukan resep dokter sebelum kamu bisa menggunakannya.

Jadi, pakai yang mana?

Freepik.com

Pertanyaannya kembali kepada kebutuhan kulitmu, mengingat keduanya memiliki manfaat serupa, namun perbedaannya terletak pada kekuatan dan cara kerjanya. 

Retinol biasanya lebih cocok untuk pemula atau kulit sensitif karena efeknya lebih lembut dan bisa dibeli tanpa resep dokter, sedangkan retinoid aktif biasanya digunakan untuk masalah kulit yang lebih serius seperti jerawat parah, kerutan atau pigmentasi karena potensi efeknya lebih kuat

Setelah mengetahui perbedaan retinol dan retinoid, kamu sudah tahu ingin menggunakan yang mana, kan?

Editorial Team