Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

7 Riasan A la Ayana Moon untuk Temani Ramadan Kamu 

Tetap simpel namun segar

Shavira Annisa Putri

Jangan jadikan ibadah puasa menjadi alasan untuk tampil seadanya. Walau dahaga, penampilan kamu harus tetap on point dong. Kamu bisa gunakan riasan simpel seperti yang Ayana Moon lakukan. 

Model asal Korea Selatan ini berhasil mencuri dengan gayanya yang stylist. Selain itu, riasan yang ia gunakan juga bisa kamu contek untuk inpirasi makeup Ramadan tahun ini. Seperti apa? Let's check this out! 

1. Selama bulan Ramadan, sebaiknya hindari dulu riasan yang tebal dan penggunaan foundation. Sebagai gantinya, kamu bisa memilih bb cream atau cc cream yang memiliki tekstur sangat ringan.

instagram.com/xolovelyayana

2. Saatnya kamu bermain dengan riasan mata. Sapukan glittery eyeshadow berwarna pink pada bagian kelopak dan bawah mata. Jangan lupa untuk pakai maskara agar mata terlihat lebih besar.

instagram.com/xolovelyayana

3. Gunakan kacamata seperti yang dilakukan Ayana Moon juga bisa kamu coba nih. Jangan lupa untuk tetap gunakan riasan mata yang minimalis ya!

instagram.com/xolovelyayana

4.Alis natural seperti ini membuat wajah kamu terlihat lebih muda lho, Bela. Untuk lipstik, pilih warna warm nude dan dijamin penampilan kamu semakin memesona.

instagram.com/xolovelyayana

5. Jangan biarkan kulit kering menganggu penampilan kamu. Pastikan kulit selalu terasa lembap, sehingga kulit glowing seperti ini tak lagi hanya impian.

instagram.com/xolovelyayana

6. Kesan lebih tegas dengan alis yang lebih bold juga nggak pernah salah. Agar tahan lama, jangan lupa aplikasikan brow mascara untuk mengunci seluruh helaian alis kamu.

instagram.com/xolovelyayana

7. Senyum kamu akan lebih memikat ketika ada sapuan blush on berwarna pink pada area pipi. Blend secara sempurna untuk dapatkan riasan yang effortless!

instagram.com/xolovelyayana

IDN Media Channels

Latest from Make Up