Tutup
SCROLL UNTUK MELANJUTKAN MEMBACA
unfortunately

Ternyata Ini 5 Penyebab Diare Saat Puasa, Baiknya Dihindari!

Ada kebiasaan kamu nggak?

Shavira Annisa Putri

Selain menjalankan kewajiban sebagai umat Muslim, puasa ternyata juga baik untuk kesehatan tubuhmu. Mulai dari mengeluarkan racun-racun, menghilangkan eksim di kulit, hingga mengurangi berat badan. 

Namun bagi beberapa orang, diare sering kali terjadi ketika menjalankan puasa. Nggak hanya menganggu, tetapi diare juga membuat tubuhmu jadi lebih lemas dan rentan terjadi dehidrasi. Bila tak segera diantisipasi, bisa berbahaya untuk tubuhmu! 

Tapi nggak perlu khawatir, Popbela akan membagikan lima penyebab diare saat puasa yang wajib kamu hindari. Apa saja? Langsung intip aja yuk! 

1. Makanan pedas

forsythwoman.com

Sepertinya rasa pedas sudah menjadi sahabat bagi lidah orang indonesia, ya. Namun, ketika berpuasa sebaiknya hindari mengonsumsi makanan pedas, karena beresiko memicu terjadinya diare. 

Kandungan capsaicin yang ada di lada dan cabai dapat mengiritasi usus kecil dan membuat perut terasa panas. Nggak hanya itu aja, capsaicin juga mendorong reseptor tubuh, sehingga membuat makanan bergerak ke usus lebih cepat. Hal ini lah yang memicu terjadinya diare saat puasa. 

2. Makanan berlemak dan berminyak

chicagotribune.com

Selain pedas, makanan berlemak juga bisa menjadi penyebab diare saat puasa. Ketika makanan berlemak dan berminyak masuk ke tubuhmu, perut akan menjadi lebih lambat dalam mencerna makanan dari lambung. Hal ini yang memicu terjadinya mual, muntah, hingga diare. 

3. Minuman berkafein

inc.com

Selanjutnya, diare bisa terjadi karena pencernaan terlalu berat ketika menyerap air dan garam, nah salah satu pemicunya adalah minuman berkafein. Dari pada minum kopi atau soda, sebaiknya cukupi kebutuhan cairan tubuhmu dengan air mineral. Puasa lancar, tubuh jadi segar!

4. Intoleransi laktosa

liverdoctor.com

Diare saat puasa bisa terjadi karena kamu mengidap intoleransi laktosa. Yups, tubuhmu tak bisa menerima makanan atau minuman yang mengandung laktos. Umumnya gejala intoleransi laktosa adalah mual, kram perut, hingga diare. Agar tak mengganggu kenyamanan puasa, hindari makanan dan minuman yang mengandung susu, ya. 

5. Stres berlebihan

css.ch

Nggak bisa dipungkiri lagi bahwa stres bisa memicu terjadinya berbagai gangguan kesehatan, salah satunya adalah diare. Untuk mengurangi rasa stres, kamu bisa menyempatkan waktu untuk olahraga ringan atau bercerita kepada orang terdekat. Dengan begitu, diare saat puasa bisa dihindari. 

Jadi, itu dia lima penyebab diare saat puasa yang bisa kamu hindari. Semangat menjalankan ibadah puasa ya, Bela! 

IDN Media Channels

Latest from Health