Alyssa Daguise kembali memukau para penggemar dengan maternity shoot terbarunya yang manis dan penuh gaya. Dengan tatanan rambut messy low bun yang effortless namun tetap elegan, pemain film Catatan si Boy ini berhasil memadukan kesan santai dan anggun, sehingga menonjolkan aura keibuan yang hangat.
Oleh karena itu, Popbela akan mengajakmu untuk melihat deretan potret terbaru Alyssa Daguise saat maternity shoot. Potret-potret terbaru ini memperlihatkan bagaimana pilihan tatanan rambut yang simpel dapat menghadirkan sentuhan glamor sekaligus natural.
