7 Hal yang Nggak Boleh Kamu Lewatkan dari Pikachu’s Indonesia Journey

Banyak kegiatan sepanjang tahun yang super seru!

7 Hal yang Nggak Boleh Kamu Lewatkan dari Pikachu’s Indonesia Journey

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

The Pokémon Company, pada 11 Januari 2023 kemarin mengumumkan lingkup pikachu’s Indonesia Journey, proyek skala besar pada tahun 2024 di Indonesia. Pada proyek ini, The Pokémon Company merencanakan penyelenggaraan berbagai acara di Indonesia untuk semakin meningkatkan pariwisata di Indonesia bersama Pokémon.

Mulai dari diterbangkannya Pikachu Jet oleh Garuda Indonesia pada bulan Februari, penyelenggaraan event besar resmi di beberapa kota besar di Indonesia, serta beragam acara spesial Pokémon Go dan Pokémon Run.

Melihat lebih dekat, berikut ini deretan acara seru yang sayang jika kamu lewatkan dari Pikachu’s Indonesia Journey 2024. Simak, yuk!

Apa itu Pikachu’s Indonesia Journey?

7 Hal yang Nggak Boleh Kamu Lewatkan dari Pikachu’s Indonesia Journey

Indonesia, negara yang diberkahi keajaiban yang tak terhitung jumlahnya. Dengan filosofi "Pokémon Air Adventures", yaitu menghubungkan manusia dengan manusia dan manusia dengan wilayah, Pikachu's Indonesia Journey dimulai dengan keinginan untuk menghadirkan kesenangan dalam perjalanan bersama Pikachu di Indonesia.

Proyek ini dijalankan untuk menghubungkan langit di Indonesia menggunakan "Pikachu Jet GA" dan menghadirkan kenangan yang luar biasa bersama Pikachu dan para Pokémon di berbagai tempat di Indonesia. Sebagaimana Pikachu yang melakukan perjalanan di seluruh Indonesia dan berjumpa dengan beragam daya tarik Indonesia, melalui proyek ini, The Pokémon Company ingin agar orang-orang dapat menemukan beragam daya tarik Indonesia tersebut dan menambah jumlah penggemar Pokémon maupun Indonesia. 

Pikachu dengan kemeja batik yang lucu

Dalam rangkaian event ini, kamu dapat berjumpa dengan Pikachu spesial berkemeja batik spesial yang menggunakan motif Pikachu. Batik yang digunakan oleh Pikachu dibuat oleh desainer batik asal Indonesia. Lebih spesialnya lagi, Pikachu ini hanya dapat dijumpai di Indonesia.

Ke depan, mungkin akan muncul juga Pikachu Berkemeja Batik dengan desain batik yang berbeda. Nantikan pengumuman selanjutnya, ya, Bela!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here