Resep Daging Krengsengan Khas Jawa Timur yang Sangat Empuk

Dagingnya empuk dengan kuah yang kental

Resep Daging Krengsengan Khas Jawa Timur yang Sangat Empuk

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Daging krengsengan merupakan salah satu hidangan tradisional khas Jawa Timur yang sangat nikmat. Makanan dengan bahan utama daging sapi ini cukup populer dan sering dimasak di rumah sebagai hidangan keluarga.

Daging krengsengan biasanya dimasak dengan petis udang. Bumbu dari hidangan ini nanti jadinya lebih kental. Bisa dicoba di rumah, berikut ini adalah resep daging krengsengan khas Jawa Timur yang sangat empuk.

1. Bahan-bahan yang diperlukan

Resep Daging Krengsengan Khas Jawa Timur yang Sangat Empuk

Bahan-bahan yang diperlukan:

  1. 350 g daging sapi yang dipotong-potong
  2. 4 bh cabai merah besar yang dipotong
  3. 10 bh cabai rawit atau sesuai selera yang dipotong
  4. 1/2 sdt merica
  5. 25 g gula jawa
  6. 1 sdt garam
  7. 1 sdt kaldu jamur
  8. 2 sdm kecap manis
  9. 500 ml air
  10. minyak secukupnya 

Bahan-bahan bumbu halus:

  1. 10 siung bawang merah
  2. 5 siung bawang putih
  3. 3 buitr kemiri, sangrai
  4. 1 ruas jahe
  5. 4 bh cabai keriting
  6. 2 bh cabai rawit
  7. air secukupnya

2. Marinasi daging sapi sampai bumbunya meresap

  1. Siapkan daging sapi yang sudah dipotong-potong dalam sebuah wadah.
  2. Bumbui dagingnya dengan garam dan merica, aduk hingga merata.
  3. Marinasi daging sapinya selama beberapa menit hingga bumbunya meresap secara sempurna.
  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here