7 Rekomendasi Model Rok untuk Tubuh Gemuk

Jangan ragu untuk mencoba!

7 Rekomendasi Model Rok untuk Tubuh Gemuk

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Padu-padan dengan rok mampu menghasilkan variasi penampilan yang bisa dikenakan ke banyak jenis acara. Selain itu, fashion item ini juga cocok untuk berbagai bentuk tubuh, tak terkecuali bagi orang yang bertubuh gemuk. Berikut ini rekomendasi model rok untuk tampil modis bagi orang gemuk. Jangan ragu untuk mencobanya dan menemukan model yang paling nyaman untukmu, Bela! Keep scrolling dan simak ulasannya.

1. Rok Lipit

7 Rekomendasi Model Rok untuk Tubuh Gemuk

Pilihan pertama adalah pleated skirt dengan panjang melebihi lutut. Model rok lipit kecil ini manis dan tampak elegan untuk dipakai ke acara santai hingga formal. Siluetnya yang longgar dapat menyembunyikan bagian tubuh yang ingin ditutupi.

Kamu bisa memadukannya dengan sweater, kemeja, maupun kaus yang santai. Kenakan dengan memasukkan atasan kamu ke dalam rok lipit ini agar tubuh bagian atas kamu nggak hilang dan proporsi akan tampak seimbang.

2. Rok Model Ruffle

Tampil kece dengan ruffled skirt untuk gaya sehari-hari. Rok ini juga memiliki model yang tak ketat dan biasanya tersedia dengan bahan yang ringan yang nyaman dikenakan. Selain itu, rok ini biasanya memiliki panjang hingga di atas mata kaki yang sekaligus berfungsi menutupi area yang kurang membuat percaya diri.

Untuk opsi atasannya, kamu bisa mengenakan blouse untuk look yang lebih rapih. Kalau kamu suka dengan gaya oversized, pasangkan dengan kaus longgar. Tambahkan aksesori hoop earrings atau kalung sesuai dengan seleramu.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here

‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌
‌