10 Rekomendasi Film Sekuel Populer Terbaru 2024, 'Deadpool' Kembali

Film keren yang tak boleh kamu lewatkan 2024 ini

10 Rekomendasi Film Sekuel Populer Terbaru 2024, 'Deadpool' Kembali

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Penggemar film tampaknya harus mempersiapkan budget lebih pada tahun 2024 ini. Mengingat banyaknya sekuel film populer makin berunjuk gigi mengumumkan tanggal penayangan di bioskop seluruh dunia. Ragam genrenya pun bervariasi, dari animasi, horor, hingga komedi pun ada. Salah satunya yang menarik perhatian adalah rilisnya sekuel karya masterpiece milik Tim Burton, Bettlejuice 2, pada tahun ini.

Selain Bettlejuice 2, ada juga animasi kebanggaan Disney, Moana 2 dan garapan sci-fi milik Dennis Vileneuve, Dune 2 yang juga bakal naik tancap di bioskop pada 2024. Inilah 10 judul sekuel film populer 2024 yang tak boleh kamu lewatkan.

1. Dune: Part Two (13 Maret 2024)

Bisa dibilang, Timothée Chalamet adalah aktor serba bisa. Semua peran dengan latar berbeda dan ragam tingkat kesulitan pun ia mainkan dengan sangat baik. Lakon ikoniknya sebagai bad boy Kyle Scheible, penjual cokelat Willy Wonka, anak konglomerat Theodore Laurence, bahkan space prophet Paul Atreides tampil sangat sempurna dan sukses meninggalkan kesan baik di hati penonton.

Pada tahun 2024 ini, ia kembali mewarnai layar kaca dengan perannya sebagai Paul Atreides dalam sekuel film sci-fi Dune: Part Two. Sekuel hasil adaptasi novel karya Frank Herbert ini melanjutkan kisah petualangan Paul dan Chani dalam memperjuangkan keberanian di planet Arrakis yang merupakan sumber utama rempah berharga bernama melange.

2. Inside Out 2 (14 Juni 2024)

Film animasi bertema psikologis garapan Pixar, Inside Out 2 juga resmi berlanjut pada tahun 2024 ini. Menyorot Riley Andersen yang kini beranjak remaja dan merasakan kehidupan baru sebagai siswa SMP.

Semua berjalan normal, sampai isi kepala Riley kembali ramai dengan hadirnya emosi baru bernama Anxiety (kecemasan), envious (iri), ennui (bosan), dan embarrassed (malu). Begitu juga dengan emosi utama Riley, yakni Joy (Amy Poehler), Sadness (Phyllis Smith), Disgust (Mindy Kaling), Fear (Bill Hader) and Anger (Lewis Black) yang turut kembali sebagai tokoh utama.

Mengusung tema pengendalian emosi lewat animasi yang menghibur, Inside Out (2015) merupakan salah satu film edukatif yang bisa menjadi media untuk memperkenalkan ragam emosi kepada anak. Tak tanggung, film ini berhasil memboyong piala Academy Award 2016 untuk best animated feature dan menorehkan skor sempurna senilai 98% di Rotten Tomatoes.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here