Ini Tren Skincare yang Sebaiknya Tidak Kamu Coba! 

Tidak semua tren yang kamu temukan di media sosial aman

Ini Tren Skincare yang Sebaiknya Tidak Kamu Coba! 

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Belakangan ini banyak sekali tren skincare yang bisa kamu temukan di media sosial. Namun, tidak semua tren tersebut aman untuk dicoba, lho. Ada tren yang sebenarnya tidak aman apabila dilakukan tanpa bantuan profesional, ada juga tren yang melenceng sehingga tidak memberikan manfaat untuk kulit.

Lalu, apa saja tren skincare yang sebaiknya tidak kamu coba? Yuk, simak informasi lengkapnya di bawah ini!

1. Sunscreen contouring

Ini Tren Skincare yang Sebaiknya Tidak Kamu Coba! 

Salah satu tren yang sempat populer di media sosial adalah sunscreen contouring. Sunscreen contouring ini merupakan teknik mengaplikasikan sunscreen di bagian tertentu saja, seperti tulang pipi dan hidung. Area lain yang seharusnya juga diaplikasikan produk yang berfungsi sebagai pelindung sinar matahari malah tidak diberikan sedikit pun. 

Tidak hanya melenceng dari tata cara pengaplikasian yang seharusnya, tren ini juga tidak bermanfaat sama sekali untuk kulit karena kulit akan terdampak oleh paparan sinar matahari, yang mana bisa menimbulkan efek seperti kemerahan, terbakar, dan hiperpigmentasi.

2. DIY face mask

Mungkin kamu familiar dengan tren skincare satu ini. DIY face mask sampai saat ini masih banyak diterapkan oleh banyak orang. Namun, tahukah kamu bahwa DIY face mask tidak selalu memberi manfaat untuk kulit wajahmu? 

Salah satu alasannya adalah tidak semua bahan yang kamu gunakan untuk tren yang satu ini terjamin kesterilannya, berbeda dengan skincare yang dijual di pasaran yang sudah melalui berbagai tahap uji dermatologi. 

Alih-alih menggunakan DIY face mask, kamu bisa membeli produk dengan harga yang terjangkau.

3. Slugging

Slugging adalah mengaplikasikan petroleum jelly dalam jumlah yang banyak di wajah sebelum tidur. Tren ini dipercaya mampu membuat kulit jadi lebih lembap. Namun, hasil yang diharapkan dari tren ini bisa berbanding terbalik apabila kulitmu tergolong berminyak.

Alih-alih membuat kulit tampak lebih lembut, tren ini bisa membuat pori-pori kulitmu menjadi lebih besar serta berpotensi timbul kemerahan. Jika kamu ingin bangun dengan kulit yang lembab dan kenyal, gunakanlah sleeping mask saat malam hari.

4. Dermaplaning

Dermaplaning adalah teknik yang bertujuan untuk membuat kulit tampak lebih halus dengan mengangkat sel kulit mati dan rambut halus pada wajah menggunakan alat seperti pisau khusus. Dermaplaning ini berbahaya apabila diterapkan tanpa profesional.

Agar kulit tidak mengalami iritasi atau efek samping lainnya, sebaiknya lakukan dermaplaning di klinik kecantikan yang terpercaya, bukan di rumah.

  • Share Artikel

TOPIC

    trending

    Trending

    This week's horoscope

    horoscopes

    ... read more

    See more horoscopes here