Bagian paha menjadi salah satu bagian dimana mudahnya terjadi penumpukan lemak sehingga itulah yang dapat membentuk paha besar. Selain dapat mengurangi rasa kepercayaan diri, memiliki paha besar tentunya membuat tubuh bagian bawah menjadi terlihat lebih berat dan memiliki kendala dalam memilih celana.
Mulai berbagai cara pun dilakukan oleh beberapa perempuan, namun tak kunjung terlihat hasilnya. Tapi tahu nggak sih, ternyata ada lho beberapa cara mengecilkan paha yang mudah untuk kamu lakukan di rumah. Buat kamu yang penasaran, yuk ikuti terus artikelnya ya!
1. Melakukan gerakan kardio
Gerakan kardio dikenal dengan keampuhannya dalam menemukan titik yang tepat untuk membakar lemak tubuhmu. Dengan rutin melakukan gerakan kardio, seluruh lemak yang terdapat pada tubuhmu menjadi berkurang termasuk bagian paha sehingga dapat menjadi salah satu cara mengecilkan paha yang ampuh.
2. Mengonsumsi lebih banyak serat dan protein
Selain melakukan gerakan kardio, makanan yang dikonsumsi juga menjadi pengaruh dalam program mengecilkan paha. Perbanyak makanan yang tinggi serat agar lemak di tubuh dapat terbuang tanpa sisa dan protein yang bekerja untuk pembentukkan otot sehingga paha yang besar akibat lemak menjadi lebih padat.
3. Minum air putih yang banyak
Saat sedang ingin melakukan berbagai cara untuk mengecilkan paha, jangan lupa minum air putih yang banyak. Semakin banyak air yang masuk ke dalam tubuh, lemak dan racun pada tubuh juga semakin cepat terbuang dari tubuhmu.
4. Biasakan untuk menggerakan bagian kakimu
Stop untuk bermalas-malasan, mulai membiasakan kakimu untuk bergerak lebih banyak. Dimulai dari hal-hal kecil seperti memilih berjalan kaki ke tempat terdekat daripada naik kendaraan, memilih menggunakan fasilitas tangga dibandingkan menggunakan lift atau elevator dan kurangi duduk terlalu lama untuk mengurangi penumpukan lemak pada bagian paha.
5. Latihan Squats
Gerakan squats memang diciptakan khusus untuk membentuk tubuh bagian bawah dan tentunya dapat menjadi salah satu cara mengecilkan paha yang sangat ampuh. Kamu bisa melakukan berbagai gerakan squats yang bervariatif agar tidak bosan.
Untuk mendapatkan hasil yang diinginkan, jangan lupa lakukan kelima hal ini dengan disiplin. Perlahan tanpa kamu sadari, cara mengecilkan paha yang kamu coba lakukan sangat bekerja dan menghasilkan bentuk tubuh yang indah. Semoga artikelnya bermanfaat!