Time's Up, Kampanye Para Bintang Hollywood Melawan Pelecehan Seksual

Sudah saatnya kita berani bersuara

Time's Up, Kampanye Para Bintang Hollywood Melawan Pelecehan Seksual

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pelecehan dan kekerasan seksual sudah bukan menjadi hal baru dalam lingkungan sosial kita. Di manapun, kapanpun dan kepada siapapun, pelecehan seksual terus menghantui dan perlu disikapi secara serius. Marak tentang pelecehan seksual yang terjadi pada dunia hiburan Hollywood beberapa waktu lalu, kini banyak aktris, aktor dan figur publik yang serempak menyuarakan sebuah kampanye bernama #TimesUp. Kampanye anti pelecehan dan kekerasan seksual ini diawali dengan adanya kampanye #MeToo, yaitu ketika sesama perempuan yang pernah mengalami pelecehan atau kekerasan seksual saling mendukung dan menyadarkan bahwa inilah saat yang tepat untuk berani bersuara tentang apa yang sempat mereka alami.

time2-43ce910794bfb2822d5db29044142506.jpgTime.com

Beberapa perempuan yang berani menyuarakan pengalamannya, salah satunya yaitu Taylor Swift terkait pelecehan oleh seorang DJ beberapa tahun lalu, menjadi model sampul majalah TIME edisi Person of The Year. #TimesUp yang merupakan lanjutan dari #MeToo merupakan kampanye yang digalakkan oleh mereka yang bekerja di dunia hiburan dan ditujukan kepada perempuan di seluruh dunia. Dalam situs resminya yaitu timesupnow.com, kampanye ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan kerja yang aman, nyaman dan adil bagi perempuan. “No more silence. No more waiting. No more tolerance for discrimination, harassment or abuse. Time’s up.”

Beberapa artis ternama Hollywood seperti Reese Witherspoon, Emma Stone, Justin Timberlake dan Natalie Portman ikut mendukung penuh kampanye ini. Melansir dari The Guardian, sekitar tiga ratus perempuan dari berbagai kalangan seperti artis, produser, penulis dan sutradara beramai-ramai menyuarakan tujuan mereka untuk menghentikan pelecehan seksual. Bahkan, beberapa dari mereka juga menulis pemikiran mereka melalui Instagram.

capture-20180105-100721-c01ede339b32f2f3bdbbdc460cf63c60.png
 
capture-20180105-100640-e1da6bf78e2856c48b1a6ea27d326209.png

Sebagai bentuk dukungan terhadap aksi tersebut, penyelenggara malam penghargaan tahunan Golden Globes tahun ini meminta para perempuan untuk mengenakan busana berwarna hitam untuk menunjukkan rasa solidaritasnya. Maka jangan heran jika nanti akan ada banyak bintang yang mengenakan gaun atau busana berwarna hitam.

Bagaimana dengan kamu, Bela? Hal apa yang biasa kamu lakukan dalam menentang pelecehan seksual? Bagi pengalamanmu di kolom komentar, ya!

Jika kamu atau orang yang kamu kenal mengalami pelecehan seksual, kamu bisa menghubungi Komnas Perempuan di nomor 021-3903963 (untuk pengaduan) atau mengunjungi situs www.komnasperempuan.go.id untuk mengetahui informasi lebih lengkap tentang pelecehan seksual.

BACA JUGA: Bagiku, Inilah Makna Perempuan Kuat di Tengah Kejamnya Pelecehan Seksual​
 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here