7 Tips Mengubah Teman Jadi Pacar di Tahun 2020

Kuncinya: Sabar

7 Tips Mengubah Teman Jadi Pacar di Tahun 2020

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Teman jadi pacar? Rasanya bukan hal yang nggak mungkin terjadi, ya? Bahkan, rasa cinta umumnya tumbuh lebih mudah dan lebih sering pada teman sendiri karena kamu menghabiskan banyak waktu bersamanya. Kamu telah mengenal temanmu lebih lama daripada orang lain, telah merasa nyaman dengannya, dan telah mengetahui kekurangan maupun kelebihannya. Jadi, tentu saja kamu bisa jatuh cinta pada temanmu dan hubungan kalian beranjak menjadi sebuah kasih asmara.

Namun, bagaimana cara mengubah hubungan teman jadi pacar? Sebab, rupanya nggak semudah itu menyatakan perasaan pada temanmu dan membawa hubungan ini jadi lebih spesial. Risiko terbesar adalah teman menolak menjadi pacar dan pertemanan pun harus kandas karena kecanggungan yang ada. Sayang, bukan? Namun jangan khawatir, Bela. Melansir dari Wikihow, ada beberapa tips membuat teman jadi pacar di tahun 2020 ini.

1. Memahami risiko yang dapat terjadi

7 Tips Mengubah Teman Jadi Pacar di Tahun 2020

Kamu menyadari kalau perasaan yang ada dalam hati untuk temanmu ini nggak bisa dibilang biasa saja. Ini ada rasa sayang, cinta padanya. Maka sebenarnya, jalan terbaik untuk mengubah pertemanan ini jadi sebuah asmara adalah dengan menyatakan perasaanmu padanya. Namun sebelum melakukan hal itu, kamu harus memahami risiko yang dapat terjadi. Salah satu risiko terbesar adalah teman menolakmu dan hubungan pertemanan menjadi kandas.

Memahami risiko tersebut, kamu pun harus menyiapkan dirimu atas respon yang ia akan berikan padamu. Kamu harus memikirkan keinginanmu jika teman menolak perasaanmu. Apa kamu masih ingin berteman dengannya? Atau sebaliknya, kamu ingin menyudahi hubungan itu agar bisa move on?

2. Mengubah sikapmu padanya

Ketika memiliki perasaan spesial pada teman, kamu dapat mulai menunjukkannya secara halus dengan mengubah sikapmu padanya. Jadi yang pertama untuk memulai pembicaraan di antara kalian atau ajak menghabiskan waktu luang bersama. Kalau bisa, lakukan sesuatu yang baru bersama-sama karena kegiatan seperti itu akan memberikan kesan mendalam pada dirinya.

Selain itu, kamu juga bisa menyiratkan perasaanmu dengan memberikannya hadiah kecil secara tiba-tiba atau menuliskannya pesan untuk menyemangati dirinya. Pokoknya, jangan menunggunya yang membuat pergerakan lebih dahulu. Jika ingin mengubah teman jadi pacar, kamu yang harus menginisiasi perubahan tersebut.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here