5 Tanda Kamu Terjebak dalam Sexless Marriage, Jangan Dibiarkan!

Sexless marriage adalah masalah yang serius

5 Tanda Kamu Terjebak dalam Sexless Marriage, Jangan Dibiarkan!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Istilah sexless marriage mungkin masih menjadi sesuatu yang tabu untuk didengar. Sexless marriage merupakan hubungan pernikahan yang tidak melibatkan seks sebagai bagian di dalamnya.

Padahal, dalam suatu hubungan pernikahan, seks merupakan hal yang vital untuk dilakukan. Sering kali banyak pasangan yang tak menyadari bahwa hubungannya sudah masuk ke dalam kategori sexless marriage.

Beberapa tanda berikut ini bisa menunjukan bahwa hubunganmu sudah tergolong sexless marriage. Hindari, ya!

1. Bosan terhadap satu sama lain

5 Tanda Kamu Terjebak dalam Sexless Marriage, Jangan Dibiarkan!

Perasaan bosan mungkin sesuatu yang pernah dirasakan semua orang. Namun, perasaan bosan terhadap pasangan adalah sesuatu yang tidak dibenarkan.

Jika kamu dan pasangan tidak sama-sama mencari cara untuk menghangatkan kembali hubungan, maka pernikahan kamu bisa berakhir pada sexless marriage. Padahal, seks bisa menjadi jembatan penghubung emosional antara kamu dan pasangan.

2. Merasa stres hingga tak ada gairah

Hal selanjutnya adalah rasa stres berlebih terhadap sesuatu. Misalnya, stres karena beban pekerjaan. Kadang kala hal ini jadi salah satu faktor kuat menurunnya gairah seksual.

Bila manajemen stres tidak segera ditangani dengan baik, maka nantinya gairah yang ada justru akan terus menurun. Dampaknya, kamu dan pasangan jadi semakin malas dalam berhubungan.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here