Bolehkah Masih Berteman dengan Mantan Setelah Menikah? Ini Jawabannya

Banyak yang harus dipertimbangkan jika ingin melakukannya

Bolehkah Masih Berteman dengan Mantan Setelah Menikah? Ini Jawabannya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Berteman dengan mantan selalu menjadi urusan yang rumit. Jika mantan adalah bagian besar dari hidupmu, wajar jika kamu ingin tetap berhubungan dengannya. Namun, jika tetapi mungkin ada perasaan yang belum terselesaikan atau membingungkan, ini bisa menjadi masalah.

Berteman dengan mantan saat kamu sudah punya kekasih baru saja sudah cukup membingungkan. Apalagi jika statusnya kamu sudah menikah dengan orang lain, tetap berhubungan dengan mantan bisa menimbulkan masalah.

Lalu, apa yang harus dilakukan? Bisakah kamu tetap berteman dengan mantan setelah menikah atau pernikahan seharusnya menjadi batas tegas? Ini penjelasannya.

1. Apakah kamu dan mantan memang benar-benar teman?

Bolehkah Masih Berteman dengan Mantan Setelah Menikah? Ini Jawabannya

Dilansir dari situs Brides, di luar sana banyak orang yang "berteman" dengan mantan, meskipun sebenarnya sebenarnya bukan benar-benar teman. Jika kamu berteman dengannya jauh sebelum kamu bertemu dengan pasangan sekarang, maka kamu dan mantan mungkin benar-benar berteman.

Namun, jika kamu dan mantan hanya bertemu sesekali—atau bahkan dia hanya menghubungimu saat sedang “mencari teman”, maka itu bukanlah hubungan hubungan pertemanan. Jika kamu masih merasa tertarik padanya bukan sebagai teman, sebaiknya berhenti bertemu dengannya.

Ingat, berteman bukan berarti menjadi sahabat. Hanya karena kamu berteman dengan mantan, bukan berarti mereka datang ke pernikahanmu. Berteman bisa berarti kamu dan mantan hanya teman Instagram dan sesekali kirim DM untuk mengucapkan selamat ulang tahun. Ada banyak cara agar kamu bisa berteman dengan mantan, tanpa harus membuat pasangan merasa tidak nyaman.

2. Pertimbangkan juga situasi sosialmu

Mungkin kamu berpikir, memutuskan hubungan dengan mantan—alias tidak berhubungan lagi—lebih mudah. Namun, sebaiknya pikirkan juga situasi sosialmu. Jika kamu memiliki banyak teman yang sama dengan mantan, atau dia kenal dekat dengan anggota keluargamu, atau sering bertemu satu sama lain, maka tidak ada gunanya memutuskan hubungan dengannya.

Jadi, lebih baik bicarakan dengan pasangan dan jelaskan kalau si mantan ini suka atau tidak adalah bagian dari hidupmu. Kamu dan pasangan harus bekerja sama untuk menemukan cara terbaik agar kamu tetap bisa berteman dengan mantan, tetapi tidak membuat perasaan pasangan terluka.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here