Ketika Mertua yang Hobi Ngomel Datang Berkunjung, Inilah 7 Hal yang Bisa Kamu Lakukan

Masuk telinga kiri, keluar telinga kanan.

Ketika Mertua yang Hobi Ngomel Datang Berkunjung, Inilah 7 Hal yang Bisa Kamu Lakukan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela, apakah kamu tipe yang dekat dengan mertuamu? Atau kamu dan mertua justru sering bertengkar dan kucing-kucingan? Uh, rasanya ketika kamu dengar kabar bahwa mertuamu mau datang itu seperti ingin ditelan bumi saja. Tapi tenang dulu, Bela. Ada tujuh hal yang bisa kamu lakukan saat menghadapi mertua yang suka mengomel. Perhatikan informasinya berikut ini, ya! 

 

1. Masuk telinga kiri, keluar telinga kanan

thedissolve-0accbad30e2532f5f0c2999a7c5746ea.jpgthedissolve.com

Kata-kata dari mertuamu tak usah kamu masukkan dalam hati. Anggap saja angin lalu. Kalau kamu terus-terusan mendengarkan setiap omongannya, kamu akan makan hati saja. 

 

2. Tetap percaya diri

fanpop-2-077b487ecb4a47e8e95758a756f84c07.jpgfanpop.com

Mertuamu pasti menikmati kalau kamu jadi kecil hati dan terlihat takut padanya. Jadi daripada kamu terus menunduk dan menghindari tatapannya, berikan mertuamu senyum termanismu dan tunjukkan padanya bahwa kamu lebih dari apa yang dia katakan. 

 

3. Bawa santai saja

fanpop-e256ffdcddbdea0289160b8707f46e82.jpgfanpop.com

Kalau kamu baru saja diceramahi, diomeli, atau dikritik, tarik napas pelan-pelan dan hembuskan emosimu keluar dari tubuhmu. Ingat bahwa ini tak akan berlangsung selamanya, mertuamu akan pulang juga nanti. Kalau kamu sampai terbawa emosi, ini berarti kamu membiarkan mertuamu menang. 

 

4. Jangan menghindar

fanpop-4-23dce24fbca072203fcf77d0ac499f37.jpgfanpop.com

Sekesal apa pun kamu pada ibu mertuamu, ketika ia datang berkunjung, jangan sampai menghindarinya dengan seribu alasan. Hadirlah di dekatnya, meskipun kamu tak harus mengajaknya bicara atau berinteraksi. Yang penting jangan sampai si mertua menganggapmu tak peduli dan tak menghormati mertuamu. 

 

5. Lupakan yang sudah berlalu

fanpop-3-c7dfb74e8b084333f82a89b664435fe0.jpgfanpop.com

Jika mertuamu pernah menyakiti hatimu, jangan diingat-ingat lagi, Bela. Semakin kamu ingat, semakin sulit untukmu membuka diri dan berdamai dengannya. 

 

6. Periksa diri

lloydmoviereviews-9613ece2d23d920905426639381780af.jpglloydmoviereviews.com

Apabila mertuamu selalu mengomel tentang hal yang sama berulang-ulang, coba pikirkan lagi. Jangan-jangan ada yang bisa kamu perbaiki dari dirimu sendiri. Mungkin mertuamu sebenarnya punya maksud yang baik, tapi cara penyampaiannya saja yang kurang enak. 

 

7. Beri hadiah pada dirimu sendiri

gawker-7fa8ba3b46970b02ff4d1202da22c690.jpggawker.com

Setelah berhasil melalui hari-hari kunjungan mertuamu, kamu berhak memanjakan diri dan memberi hadiah bagi dirimu sendiri! Misalnya dengan booking spa atau pergi belanja seharian penuh. Dengan begitu, kamu bisa melepas segala ketegangan dan sakit hati yang kamu rasakan selama kunjungannya. 

 

Bagaimana, sudah siap menghadapi bapak atau ibu mertuamu yang hobi mengomel? Siapkan kesabaran ekstra dan terapkan tujuh trik di atas, ya. 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here