Perlukah Kursus Sebelum Menikah? Ini Faktanya

Pernikahan itu ada kursusnya, lho!

Perlukah Kursus Sebelum Menikah? Ini Faktanya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Menikah merupakan bagian dari perjalanan hidup. Salah satu peran pernikahan yakni menjaga keberadaan generasi selanjutnya. Menikah juga merupakan impian bagi banyak orang. Mengingat pernikahan merupakan penyatuan dua kepala dan dua hati, tentu persinggungan banyak sering terjadi.

Belakangan ini, di Korea Selatan sendiri terdapat mata kuliah tentang cinta dan pernikahan. Sekolah sebelum pernikahan di beberapa negara sudah menjadi hal lumrah. Bahkan di luar negeri sendiri seperti  Inggris, Irlandia dan Amerika, sekolah pra nikah sudah nggak asing. Kita bisa dengan mudah menemukan situs-situs yang menawarkan kursus pra nikah seperti themarriagecourses.org, accord.ie dan masih banyak lagi.

Perlukah Kursus Sebelum Menikah? Ini Faktanya

Di Indonesia sendiri, sekolah pranikah belum begitu familiar. Masyarakat Indonesia masih menganggap bahwa untuk menikah nggak perlu sekolah. Padahal, sekolah pranikah ini penting untuk memahami makna pernikahan itu sendiri sehingga ke depannya akan minim perceraian.

Berdasarkan data dari Dirjen Badan Peradilan Agama Mahkamah Agung pada periode 2014-2016, perceraian di Indonesia trennya memang meningkat. Dari 344.237 perceraian pada 2014, naik menjadi 365.633 perceraian di 2016. Rata-rata angka perceraian naik 3 persen per tahunnya. Banyak faktor yang memengaruhi keharmonisan pernikahan.

Materi yang diberikan sendiri meliputi pengenalan diri, pengenalan pasangan, cara berkomunikasi dan mengupas masalah-masalah yang sering terjadi dalam pernikahan beserta solusinya.

Setiap pasangan akan belajar bagaimana berkomunikasi dengan baik, mengekspresikan cinta dan perhatian, bersenang-senang bersama, menghargai satu sama lain, dan menciptakan hubungan yang memuaskan keduanya.

Lima tahun pertama pernikahan sangat penting untuk mencari tahu bagaimana memiliki hubungan persahabatan pasangan yang memuaskan serta kehidupan romantis kalian. Masalah paling populer selama lima tahun pertama pernikahan adalah waktu, seks dan uang.

Jadi nggak ada salahnya Bela, sebelum menikah, matangkan makna pernikahan sendiri dengan mengikuti sekolah pranikah. Untuk mengikuti sekolah pranikah nggak perlu harus sudah memiliki pasangan. Bagi yang masih single, siapa tahu kalian menemukan pasangan kalian di sekolah pranikah.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here