7 Pulau Indah di Sumatera Barat Ini Bikin Lupa kalau Lagi di Indonesia

Nggak usah jauh-jauh ke luar negeri, alam kita kaya kok

7 Pulau Indah di Sumatera Barat Ini Bikin Lupa kalau Lagi di Indonesia

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Sumatera Barat menyimpan pesona yang mendunia. Provinsi ini memiliki bentang alam yang lengkap, ada gunung, bukit, lembah, pantai, laut, persawahan, dan lanskap-lanskap lainnya.

Di antara keindahan yang kesohor, ada beberapa yang menjadi perhatian dunia, yakni pulau-pulau yang masih belum banyak dijamah. Pulau apa saja itu?

1. Pulau Pasumpahan

7 Pulau Indah di Sumatera Barat Ini Bikin Lupa kalau Lagi di Indonesia

Pulau yang terkenal dengan keindahan pasir putihnya ini berlokasi di Kecamatan Bungus Teluk Kabung, Kota Padang. Letaknya tak jauh-jauh amat dari daratan Kota Padang. 

Tak jauh juga dari Pulau Sikuai. Kira-kira jaraknya 200 meter. Untuk menuju ke pulau tersebut, kamu perlu naik speed boat atau menyewa kapal nelayan melewati Teluk Bungus.

Kamu pun bisa mendirikan tenda di pulau yang sunyi itu. Bila malas, dapat menyewa resor.

2. Pulau Cubadak

Pulau ini berlokasi di pesisir selatan Sumatera Barat. Letaknya berada di kawasan wisata Mandeh, 40 kilometer dari Kota Badang.

Pulau ini terkenal dengan pasir putih, karang-karang, dan ikan beragam jenis yang bisa ditemukan. Pulau ini juga menjadi kawasan permukiman beberapa nelayan.

Terdapat beberapa resor dan cottage di sana. Untuk menuju Cubadak, kamu harus menunggang kapal dari Pantai Kota Painan Carocok.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here