Baru Rilis, Ernest Prakasa Akui 4 Fitur Unggul di Galaxy S21 Series 5G

Sering dipakai untuk bikin konten videonya lho

Baru Rilis, Ernest Prakasa Akui 4 Fitur Unggul di Galaxy S21 Series 5G

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Siapa sih yang tidak kenal dengan sosok Ernest Prakasa? Komika yang belakangan tengah menggeluti profesi sebagai sutradara ini, ternyata jadi salah satu orang pertama di Indonesia yang mencoba smartphone seri Galaxy S terbaru dari Samsung dengan teknologi termutakhir pada Galaxy S21 Series 5G.

Sabar ya, Popbela paham kok kalau Bela juga nggak mau ketinggalan ‘kan tentang informasi dan juga sederet fitur canggih setiap kali ada smartphone yang baru rilis. Sekarang kita lihat langsung ya, bagaimana pendapat Ernest Prakasa soal fitur unggulan dari Samsung Galaxy S21 Series 5G ni. Soalnya, ia mengaku terinspirasi untuk mengabadikan momen epik melalui video bercerita dengan dukungan fitur Pro-Video nih.

Bahkan lebih dari itu, Ernest juga membeberkan setidaknya ada empat fitur jagoannya yang memberikan pengalaman smartphone di atas standar. Pasti penasaran ‘kan? So, keep scrolling!

1. Director’s View

Baru Rilis, Ernest Prakasa Akui 4 Fitur Unggul di Galaxy S21 Series 5G

Tanpa kamu sebutkan, Popbela sudah bisa tebak nih kalau proses editing biasanya cukup menghabiskan waktu bahkan prosesnya yang cukup panjang. Tapi ternyata Ernest sekarang menemukan solusinya, sebab ia jadi bisa memvisualisasikan adegan dan juga scenery seperti apa yang bisa diabadikan dan langsung terlihat hasilnya. Wow!

Adanya pilihan preview yang ditampilkan di layar, bisa kamu gunakan untuk langsung mengatur transisi yang sinematik dari  frame ke frame dan angle apa yang cocok untuk adegan tertentu. Jadi, nggak hanya Ernest Prakasa saja yang bisa jadi sutradara, kamu yang menggunakan Galaxy S21 series  5G pun juga bisa kok jadi sutradara untuk cerita epiknya setiap hari dengan hasil lebih pro.

Mau bikin behind the scene atau film pendek dengan sebuah smartphone? Bisa banget! 

2. Multi-Mic Recording

Siapa yang sering kesal saat tahu hasil videonya ada yang ‘bocor’ dari segi suara? Tenang, Samsung Galaxy S21 Series 5G ini sudah menanamkan fitur Multi Source Microphone yang sebelumnya diperkenalkan melalui Galaxy Note20 Series. Sekarang kamu bisa leluasa mengatur sumber suara video dari rear, front, dan omni mic.

Fitur ini juga memungkinkan sumber suara dari external microphone melalui sambungan USB, atau bahkan menggunakan koneksi Bluetooth. Kalau mau hasil yang lebih maksimal lagi, bisa kok untuk menyambungkannya dengan Samsung Galaxy Buds Pro yang difungsikan sebagai clip-on mic. Sumber suara jadi lebih jernih, dan minim bocor. 

3. Ultimate Super-Steady & Dynamic Slo-Mo

Siapa yang mau rekam video masih bergantung pada tripod supaya hasilnya nggak banyak goyangnya? Wah ribet tuh, padahal kalau pakai Samsung Galaxy S21 Series 5G saja sudah cukup. Kamu harus tahu nih Bela, kalau ternyata teknologi Ultimate Super Steady pun telah disempurnakan di dalamnya.

Dengan fitur ini, Ernest juga mengungkapkan bahwa ia bisa menangkap konten video epik tanpa terganggu akan guncangan saat merekam video. Selain itu, Dynamic Slo-Mo juga sangat membantumu dalam mendapatkan video slow motion terbaik yang membuat hasil video semakin sinematik dan dramatis. Paket lengkap banget ya si Samsung Galaxy S21 Series 5G ini.

4. Ekosistem Galaxy

Last but not least, ini adalah fitur jagoan lainnya dari Ernest Prakasa yakni kehadiran S Pen sebagai aksesoris tambahan lengkap dengan flip case-nya, yang bisa disebut sebagai sebuah revolusi menakjubkan yang digagas oleh Samsung. Apalagi sebagai sutradara, ia mengaku bahwa pekerjaannya akan sangat  terbantu dengan hadirnya S Pen ini. Mulai dari mencatat ide konten menarik, revisi ilustrasi storyboard, atau bahkan meng-edit konten behind the scene langsung dari Samsung Galaxy S21 Series 5G.

Untuk spesifikasi lainnya, Samsung Galaxy S21 Series 5G ini sudah dibekali dengan kapasitas 5000 mAh, RAM 16GB, chipset termutakhir, memori yang besar, Quad Camera (Ultra Wide 12 MP, Wide-angle 108MP dan Dual Tele-Lens 10MP) serta performa tercepat dari prosesor 5nm Exynos 2100. Ini sih keren banget!

Kapan lagi kamu bisa bikin video berkualitas begini hanya dengan smartphone? Yuk, jadikan momen lebih epik dengan Samsung Galaxy S21 Series 5G. Untuk harga:

  • Galaxy S21 5G mulai dari Rp12.999.000,-
  • Galaxy S21+ 5G mulai dari Rp15.999.000,-
  • Galaxy S21 Ultra 5G mulai dari Rp18.999.000,-

Catat ya, mulai tanggal 29 Januari-14 Februari 2021 mendatang, Samsung juga akan menyelenggarakan online Consumer Launch Galaxy  S21+ 5G dan Galaxy S21 Ultra 5G di Samsung E-Store, Blibli, Eraspace, Lazada, Shopee, Tokopedia dan JD ID. Jadi, jangan sampai kelewatan ya! (CSC)

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here