Gaya Hidup Minimalis, Ini Cara Menyimpan Makanan Ramah Lingkungan

Wah, bikin praktis nih!

Gaya Hidup Minimalis, Ini Cara Menyimpan Makanan Ramah Lingkungan

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Pernahkah kamu berpikiran untuk hidup minimalis? Gaya hidup ini sudah mulai menjadi tren sejak lima sampai enam tahun lalu. Dengan mengutamakan kesediaan barang yang hanya diperlukan saja di rumah maupun yang dipakai, gaya hidup ini juga dapat disebut ramah lingkungan.

Nah, salah satu bentuk gaya hidup minimalis ini dapat diterapkan saat kamu menyimpan makanan. Bikin praktis dan ramah lingkungan, ini tipsnya untukmu.

1. Mulai menyimpan wadah makanan dari kaca, bukan plastik

Gaya Hidup Minimalis, Ini Cara Menyimpan Makanan Ramah Lingkungan

Kaca merupakan bahan yang lebih ramah lingkungan ketimbang plastik. Bahan ini jauh lebih aman karena kaca lebih tahan lama dan bagus untuk suhu rendah maupun tinggi.

Selain itu kamu juga bisa menyimpan beberapa jenis makanan dalam wadah kaca, baik matang, mentah, manis dan asam. Apalagi, kaca juga dapat dicuci dan digunakan dalam microwave.

2. Menyimpan piring secukupnya

Gaya hidup minimalis yaitu memiliki jumlah barang yang diperlukan saja. Artinya, kamu nggak memerlukan satu set piring yang biasanya berisikan 12 buah, bukan?

Nggak membeli barang yang nggak kamu butuhkan, juga dapat menyelamatkan bumi ya, Bela. Jika kamu merasa kurang jika ada tamu di rumah, belilah secukupnya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here