Selain Lezat, 4 Buah yang Mudah Didapat Ini Juga Kaya Manfaat Lho!

Kamu juga bisa donasi buah. Simak caranya di sini!

Selain Lezat, 4 Buah yang Mudah Didapat Ini Juga Kaya Manfaat Lho!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Di masa pandemi seperti saat ini, kesehatan menjadi prioritas utama. Asupan makanan menjadi hal yang sangat penting karena menyangkut kesehatan tubuh. Bahkan, makanan yang kita konsumsi seharusnya bisa menjadi penambah imun supaya nggak mudah sakit. Terlebih saat ini cuaca sedang sangat tidak bersahabat.

Buah menjadi pilihan tepat sebagai penambah daya tahan tubuh. Kandungan gizinya yang begitu kaya melindungi kita dari beragam penyakit. Nggak perlu buah yang mahal, empat buah yang mudah didapat dengan harga terjangkau ini punya banyak manfaat untuk tubuh. Apa saja buah tersebut? Simak, yuk! 

1. Pisang Cavendish

Selain Lezat, 4 Buah yang Mudah Didapat Ini Juga Kaya Manfaat Lho!

Pisang cavendish menjadi salah satu buah yang kaya akan manfaat. Setiap 100 gram pisang memiliki banyak zat penting bagi tubuh, yakni vitamin C, kalium, kalsium, magnesium, serat, hingga zat besi. Selain itu, pisang juga merupakan salah satu makanan kaya antioksidan yang menjaga tubuh kita dari radikal bebas.

2. Jambu Biji

Kalau kamu berpikir buah dengan kandungan vitamin C terbanyak adalah jeruk, mungkin kamu belum mencoba jambu biji. Tahukah kamu, kalau jambu biji atau yang juga disebut dengan jambu kristal mengandung 226,59 miligram vitamin C setiap 100 gramnya? Banyak juga, bukan?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here