Gaya Terbaik Artis Perempuan di Acara Amal Baby2Baby Gala 2022

Feminin hingga gothic

Gaya Terbaik Artis Perempuan di Acara Amal Baby2Baby Gala 2022

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Baby2Baby merupakan organisasi amal yang didedikasikan untuk menyediakan pakaian dan kebutuhan dasar lainnya bagi anak-anak kurang mampu dari usia 0 hingga 12 tahun. Pada Sabtu (11/12), organisasi Baby2Baby menyelenggarakan malam penggalangan dana yang dipandu oleh komedian sekaligus aktris Mindy Kaling di Pacific Design Center, West Hollywood, California.

Mengundang deretan artis hingga sosialita kenamaan Amerika Serikat, penghargaan kategori Giving Tree Award dari Baby2Baby Gala tahun ini berhasil diraih oleh Kim Kardashian sebagai salah satu donatur rutin dalam jangka waktu yang cukup lama. Sebelumnya, Giving Tree Award sudah pernah diberikan kepada Vanessa Bryant, Chrissy Teigen, Amy Adams, Kerry Washington, Gwyneth Paltrow, Jessica Alba, Jennifer Garner, Kate Hudson, dan Drew Barrymore. Beramal sekaligus memamerkan gaya mewah di karpet merah, simak selengkapnya deretan artis perempuan Hollywood dengan gaya terbaik mereka di Baby2Baby Gala 2022.

1. Layaknya taman bunga, suasana musim semi begitu terasa saat Jessica Alba berpose di karpet merah dalam balutan vibrant pink gown with 3D floral print rancangan Carolina Herrera untuk koleksi Resort 2023. Menggunakan beberapa aksesori silver gold, Jessica Alba kemudian menyempurnakan penampilannya bersama midi square clutch yang matching.

Gaya Terbaik Artis Perempuan di Acara Amal Baby2Baby Gala 2022

2. Meski sudah melepas predikat Victoria Secret Angel, gaya seksi dari Miranda Kerr saat hadiri suatu special occasion nggak pernah berubah dari masa ke masa. Tampil mesra bersama sang suami, Miranda Kerr menjatuhkan pilihannya pada deep blue velvet gown berdetail bustier style bodice dari koleksi Rasario.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here