Rayakan Satu Dekade, Central Park Mall Tampilkan 4 Desainer Terbaiknya

4 desainer Indonesia berhasil membawa karya-karya terbaiknya

Rayakan Satu Dekade, Central Park Mall Tampilkan 4 Desainer Terbaiknya

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Siapa yang suka berbelanja atau sekedar menghabiskan waktu di Central Park Mall dan Neo Soho Mall? Salah satu mall yang berada dibilangan Jakarta Barat ini memang selalu jadi pilihan masyrakat. Bukan hanya nyaman, Central Park Mall dan Neo Soho Mall juga hadir dengan banyak pilihan brand yang siap memenuhi kebutuhanmu. 

Nah, selama 7 hingga 29 September 2019 ini, Central Park Mall dan Neo Soho Mall punya acara yang seru banget, Bela! Menyambut satu dekade berdirinya Central Park Mall dan usia ketiga untuk Neo Soho Mall, mereka menghadirkan rangkain selebrasi spektakuler bertajuk One Decade: 10 Years of Extraordinary.

Rayakan Satu Dekade, Central Park Mall Tampilkan 4 Desainer Terbaiknya

"Yang berbeda dari bulan September di tahun ini tentu saja kerena pencapaian satu dekade Central Park Mall. Kami menyajikan berbagai acara-acara yang meriah dan akan menghibur para pengunjung Central Park dan Neo Soho Mall, seperti keseruan rangkaian acara One Decade, sebagai tanda terima kasih kami kepada para pengunjung yang selalu menjadikan Central Park dan Neo Soho Mall sebagai destinasi belanja favorit bagi keluarga hingga sampai saat ini. Kedepannya Central Park dan Neo Soho Mall akan terus berusaha untuk memberikan inovasi terbaru agar tetap menjadi yang utama sebagai pilihan tempat berbelanja di Jakarta" jelas Pauline Filiani selaku Center Director Central Park dan Neo Soho Mall.

Sebagai acara pembuka, Central Park Mall dan Neo Soho Mall menghadirkan One Decade: 10 Years of Extraordinary Gala Opening Night yang diselenggarakan di Laguna Atrium, Central Park Mall tanggal 7 September 2019 lalu. Menampilkan Fashion Runway Spectrum bersama AMOTSYAMSURIMUDA X Lucky Oetama, Danjyo Hiyoji, Dibba, dan Sav Lavin. Nggak ketinggalan penampian super keren dari Fangtatis featuring Kyriz Boogieman & DJ P-Double dan dipandu oleh MC ternama Indonesia, Rian Ibran dan Melissa Karim.

Karya-karya para desainer Indonesia sukses membuat takjub para tamu undangan dan pengunjung Central Park Mall pada malam itu. Koleksi Dibba bertema "Apocalyps" yang memilih warna dan model kekinian, dengan plastic bucket hat and outerwear yang super catchy.

Merayakan satu dekade Central Park Mall, Sav Lavin menghadirkan koleksi yang terinspirasi dari uang! Warna merah, gold, putih turut mewarnai panggung runway saat para model membawakan koleksi Sav Lavin. 

Berbeda dengan dua desainer sebelumnya, AMOTSYAMSURIMUDA X Lucky Oetama tampil dengan koleksi menswear yang kali ini hadir dengan pemilihan warna-warna monokrom, ungu, pink dan hijau. 

Last but not least, koleksi Danjyo Hiyoji yang terinspirasi dari generasi Z yang nggak takut pakai motif dan warna-warna vibran. Menghadirkan koleksi dengan desain tribal, warna-warna yang digunakan juga membuat busana semakin up-to-date.

Terlewat acara pembuka One Decade yang digelar Central Park Mall? Eits, jangan sedih, Bela. Meriahnya acara nggak hanya berhenti disitu saja, kok. Tanggal 14 September 2019, Central Park Mall dan Neo Soho Mall akan menggelar Ready to Runway, menampilkan Andy Yanata dan Jovi Adhiguna dalam label pakaian mereka yaitu The Escape Story yang bekerjasama dengan Gabster Fashion Consulting yang menampilakan local brand ready-to-wear seperti Vercline, Odiva, Hoodieku dan Anye yang diramaikan music performance dari Iwa K dan Sweet Martabak.

Yuk, persiapkan dirimu untuk hadir dan jadi bagian perayaan One Decade: 10 Years of Extraordinary Central Park Mall dan Neo Soho Mall!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here