Sederet Kontroversi Arteria Dahlan yang Bikin Publik Geram

Singgung masyarakat Sunda hingga lontarkan umpatan kasar

Sederet Kontroversi Arteria Dahlan yang Bikin Publik Geram

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Nama Arteria Dahlan masih terus mejadi sorotan publik. Pasalnya politikus satu ini kerap melakukan sejumlah kontroversi yang bikin publik geram. Kabar terbarunya, Politikus Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) mengeluarkan pernyataan yang meminta Jaksa Agung Sanitiar Burhanuddin mencopot seorang Kepala Kejaksaan Tinggi (Kajati) karena berbahasa Sunda dalam forum rapat.

Anggota Komisi III ini langsung dikritik oleh banyak tokoh lainnya, seperti Ridwal Kamil, Gubernur Jawa Barat hingga para budayawan lainnya. Kerap meledak-ledak dan ucapannya yang mengundang kontroversi, banyak warganet yang akhirnya mengkritik bahkan tak sedikit yang mencibir politikus 46 tahun itu.

Berikut beberapa kontroversi Arteria Dahlan yang kerap mendapat kritik tajam dari warganet, hingga tokoh publik lainnya.

1. Minta dipanggil 'Yang Terhormat'

Sederet Kontroversi Arteria Dahlan yang Bikin Publik Geram

Salah satu yang juga amat ramai diperbincangkan adalah Arteria meminta dipanggil ‘Yang Terhormat’. Hal ini bermula dalam rapat kerja Komisi III DPR dengan pimpinan KPK, 11 September 2017 lalu. Kala itu, Arteria merupakan anggota Komisi VIII dan hadir dalam rapat kerja karena ditugaskan fraksinya.

Saat diberikan kesempatan bicara, Arteria memprotes pimpinan KPK yang tidak memanggil anggota DPR dengan sebutan 'Yang Terhormat'.

"Ini mohon maaf, ya, saya, kok, enggak merasa ada suasana kebangsaan di sini. Sejak tadi saya tidak mendengar kelima pimpinan KPK memanggil anggota DPR dengan sebutan 'Yang Terhormat'," katanya waktu itu.

Karena diprotes, Wakil Ketua KPK Basaria Panjaitan kemudian menyebut 'Yang Terhormat' setiap menjawab pertanyaan.

2. Mengucapkan umpatan kasar pada Kementerian Agama (Kemenag)

Di tahun 2018, tepatnya 28 Maret 2018, Komisi III DPR bersama Jaksa Agung Muhammad Prasetyo mengadakan rapat untuk membahas kasus penipuan ibadah umrah First Travel. Dalam rapat tersebut Arteria Dahlan melontarkan umpatan kasar dengan menyebut Kemenag 'bangsat'.

Ia mengaku kecewa atas kinerja Kemenag dalam menangani perjalanan umrah jamaah Indonesia. 

"Saya satu komisi satu bulan sama (kasus First Travel) ini, Pak. Ini masalah dapil, Pak. Yang dicari jangan kayak tadi Bapak lakukan inventarisasi, pencegahannya, Pak. Ini Kementerian Agama bangsat, Pak, semuanya, Pak, Saya buka-bukaan." kata Arteria kepada Prasetyo.

Akibatnya, Kementerian Agama yang langsung diwakili oleh Menteri Agama Lukman Hakim Saifuddin, mengadukan politisi Arteria ke MKD DPR atas ucapannya yang dinilai tak pantas terhadap Kementerian Agama.

Hal tersebut juga ramai di jagad maya, akhirnya sehari kemudian Arteria Dahlan meminta maaf atas ucapannya. "Kalau ada ketersinggungan, mohon maaf. Kalau saya menyinggung Pak Menteri dan teman-teman Kemenag," katanya.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here