7 Momen Terbaik dari Minggu Kedua Coachella 2022, Termasuk Debut aespa

aespa membawakan lagu yang belum pernah dirilis

7 Momen Terbaik dari Minggu Kedua Coachella 2022, Termasuk Debut aespa

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Festival Coachella masih berlanjut di akhir pekan kemarin. Para penonton pun dikejutkan dengan berbagai musisi yang tampil pertama kalinya di panggung Coachella.

Termasuk aespa yang juga menjadi girl group K-pop pertama yang resmi diundang Coachella. Selain aespa, beberapa dari musisi lainnya termasuk Yeek, MILLI, AGUSTUS 08, Dumbfoundead, Rich Brian, dan Warren Hue turut meramaikan panggung Coachella di minggu kedua.

Hadir pula berbagai musisi yang kembali melakukan kolaborasi dengan membawakan lagu-lagu populer di masanya, termasuk Harry Styles dan Lizzo yang membawakan lagu One Direction berjudul "What Makes You Beautiful". Mari kita intip momen-momen terbaik dari minggu kedua festival Coachella berikut ini. 

1. aespa debut di panggung Coachella

Girl group bernama aespa, yang terdiri dari Karina, Giselle, Winter dan Ningning, tampil untuk pertama kalinya di panggung festival Coachella. Ini juga menandai penampilan mereka di Amerika Serikat untuk pertama kalinya.

aespa menampilkan lagu-lagu hits mereka seperti "Savage," "Next Level" dan "Black Mamba", serta salah satu lagu baru yang dirilis khusus untuk Coachella.

Lagu ini menyuguhkan sebuah arti untuk menikmati hidup karena hidup itu terlalu singkat. Selain memamerkan vokal, mereka juga memimpin panggung dengan berbagai gerakan tarian yang memukau.

Dalam sebuah wawancara dengan Billboard, Karina menyebutkan bahwa tampil di depan banyak orang menjadi pengalaman terbaru mereka sejak pertama kali debut saat pendemi. aespa pun lantas disambut dengan sambutan hangat oleh para penonton.

2. Dumfoundead, rapper Argentina-Amerika turut meramaikan panggung

7 Momen Terbaik dari Minggu Kedua Coachella 2022, Termasuk Debut aespa

Jonathan Edgar Park, yang lebih dikenal dengan nama panggungnya Dumbfoundead, menyanyikan lagu "Hyung" dan "Air" di bagian milik perusahaan 88rising. Rapper tersebut juga dipilih sebagai pengisi acara dengan pakaian terbaik, mengenakan sweater hijau nyaman yang cocook untuk suhu malam yang dingin.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here