Surya Danna, Mengubah Jakarta Menjadi Rasa Korea

Jakarta terlihat estetik melalui lensanya

Surya Danna, Mengubah Jakarta Menjadi Rasa Korea

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Apa yang kamu pikirkan ketika diminta untuk membayangkan Kota Jakarta? Macet, banjir, kota yang padat, kumuh, kota yang selalu sibuk dan riuh. Mungkin itu yang terlintas di pikiranmu.

Tapi, pernah nggak kamu membayangkan bagaimana kalau Jakarta menjadi menenangkan, indah dan membuat kita seperti berada di Korea? Apakah ini khayalan semata? Tentunya tidak!

Melihat keindahan Kota Jakarta nan cantik rasa Korea ini diwujudkan oleh seorang anak muda kelahiran Jakarta yang saat ini mendapat sebutan sebagai konten kreator. Bahkan karena video viral yang ia unggah di Instagram dan TikTok, anak muda ini sampai mendapat undangan khusus dari "yang punya Jakarta", alias Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan.

Bagaimana kisahnya? Simak selengkapnya berikut ini.

Surya Danna, Mengubah Jakarta Menjadi Rasa Korea

Adalah Surya Danna, lahir di Jakarta pada 24 Januari 1996 dan merupakan anak ke-2 dari 3 bersaudara. Meskipun asli Betawi, lahir, besar, dan tinggal di Jakarta banyak orang yang mengira bahwa ia merupakan pendatang dikarenakan wajahnya yang oriental.

Saat ini Surya memiliki 3 kesibukan dalam kehidupan sehari-hari, yaitu sebagai mahasiswa Fakultas Ilmu Komunikasi di Universitas Mercu Buana, karyawan swasta di salah satu perusahaan farmasi, serta sebagai kreator konten video Kota Jakarta di TikTok @suryadanna dan Instagram @suryadanna.

Awal mulai mengapa ia bisa menjadi content creator kota Jakarta didasari dari hobinya yang sedari kecil memang gemar melihat pemandangan kota melalui internet.

Beruntungnya, ketika dewasa, Surya mendapat pekerjaan di salah satu perusahaan farmasi yang terletak di daerah Sudirman. Daerah ini terkenal akan pemandangan gedung-gedung Jakarta yang indah.

Di tempat kerja ini ia mulai mengunggah video pemandangan kota dari jendela kantornya yang terletak di lantai tinggi menggunakan ponsel. Video yang dibuatnya direkam hanya dari kamera ponsel. Tak banyak teknik khusus yang diterapkan saat proses produksi.

"Sebenarnya nggak ada teknik khusus, jadi cuma ambil video sebanyak-banyaknya di satu spot dan pilih yang paling bagus. Terus diedit warnanya supaya lebih terang, supaya tone-nya lebih menarik, terus tambahin lagu yang emang cocok sama videonya," jelas Surya.

Awalnya Surya hanya mengunggah video pemandangan ini di Instagram Story miliknya. Namun, di bulan Desember 2020 Surya mengunduh aplikasi TikTok dan mengunggah video pemandangan di aplikasi tersebut. Di luar dugaan ternyata video yang ia unggah di TikTok ramai dan ditonton banyak orang.

Kurang lebih satu bulan setelahnya, yaitu pada Januari 2021, Surya yang merupakan pencinta drama Korea dan KPop mencoba memasukan lagu Korea ke dalam video yang dibuatnya. Hasilnya pun di luar dugaan lagi. Videonya kembali viral dengan sebutan "Jakarta rasa Korea".

Viralnya video tersebut sampai pula di meja Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan. Surya pun diundang ke Balai Kota Jakarta dan mendapat apresiasi dari Anies.

Di pertemuan tersebut menurut Surya, Gubernur Jakarta tersebut mengungkapkan senang dengan konten Kota Jakarta yang dibuatnya.

"Beliau mengapresiasi saya dan menghadiahi saya sebuah kamera, hal ini dikarenakan beliau tahu saya hanya menggunakan ponsel dalam merekam konten-konten yang saya buat!" tutur Surya.

Setelah pertemuan dengan Bapak Gubernur Anies Baswedan nama Surya semakin hits, jumlah pengikut di TikTok maupun Instagram pun kian bertambah. Selain itu, Surya juga jadi sering diundang sebagai pembicara pada acara-acara webinar, salah satunya adalah acara Jakarta Content Creator Summit 2021.

Saat ini Surya memiliki jumlah pengikut di TikTok sebanyak 400 ribu orang, dan di Instagram sebanyak 35 ribu orang. Ia juga masuk ke dalam komunitas Jakarta Content Creator Community. 

Apa yang ia lakukan ini murni didasari oleh hobi dengan tujuan memberikan pandangan tentang Kota Jakarta melalui sudut pandang yang berbeda. Tanpa ada unsur kepentingan apapun apalagi kepentingan politik.

"Semoga bukan hanya Jakarta saja yang bisa saya eksplor dan videokan, namun juga kota-kota lainnya di Indonesia," ungkap Surya.

Ternyata melalui kreativitas, Jakarta bisa terlihat begitu indah dan nggak kalah dengan kota lainnya di luar negeri. Kamu yang memiliki kreativitas serupa jangan ragu untuk menggali potensimu seperti Surya, ya!

Penulis: Rika Yessica Rahma

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here