Jalan-Jalan a la Putri Cinderella di Estonia

Bagaikan di negeri dongeng banget

Jalan-Jalan a la Putri Cinderella di Estonia

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Untuk kamu penggemar Disney Princess, Disneyland menjadi lokasi wisata yang wajib masuk ke dalam wishlist. Tapi, Disneyland pun kini sudah sangat mainstream karena banyak orang yang sudah berkunjung ke sana.

Kalau ingin sesuatu yang berbeda, kamu bisa mencoba mengunjungi Estonia di Eropa. Bukan hanya cantik, lokasinya pun mirip dengan jalan-jalan yang ada di scene film Cinderella. Penasaran? Berikut lima alasan Estonia menjadi lokasi tujuan wisata yang wajib dikunjungi pecinta Disney.

1. Lokasi dengan musim dingin hampir sepanjang waktu

1000-500-false-false-83b107718934b834a1c9edf3b09a4123-f93e4c2d78724c5a0fa9c0fb54237d3b.jpgvisitestonia.com

Estonia berada di dekat Latvia bagian utara. Lokasinya yang dikelilingi Laut Baltik membuat Estonia selalu dingin hampir sepanjang tahun. Bahkan di musim panas, suhu paling hangat hanya 15 derajat selsius. Jadi, jangan lupa untuk selalu membawa jaket ya!

2. Belum banyak diketahui orang

tallinn-eh8f6h-xlarge-ac44a473f2a87735bd7dc0dc240f32fe.jpgwww.telegraph.co.uk

Benua Eropa memang luas, namun lokasi yang sering dikunjungi biasanya itu-itu saja. Estonia menjadi salah satu negara yang belum banyak diketahui orang. Untuk kamu yang nggak terlalu suka keramaian, Estonia bisa menjadi pilihan liburanmu.

3. Akomodasi yang mudah dan murah

d2a21c97d91d9674c188a88f1e9fff3d-2b838f451f3a2038547914facc7b8c9f.jpgDok. Internet

Liburan ke Eropa identik dengan akomodasi yang mahal dan sulit. Hal ini nggak berlaku di Estonia. Di Estonia kamu dapat dengan mudah menemukan hotel bagus dan harganya yang terjangkau. Bahkan kalau kamu bisa mencari lebih dalam, kamu akan menemukan hotel dengan hanya Rp680 ribu per malam. Murah kan?

4. Wisata kuliner yang seru

estonia-h-00000202206160-fe2e6b85a6eb928c8fd0d62368a58b86.jpgNational Geographic

Buat kamu yang suka mencicipi beragam makanan di lokasi wisata, Estonia bisa menjadi salah satu pilihan yang tepat. Di sana terdapat banyak kuliner yang unik dan wajib kamu coba. Salah satu makanan khas Estonia adalah kebab daging yang hangat.

5. Lokasi yang mirip dengan film Cinderella

tallinn1-1c3af88104cca2c26d4345b37c736e74.jpgDok. Internet

Masih ingat dengan lokasi pedesaan saat pangeran mencari pemilik sepatu kaca di film Cinderella? Kamu bisa mendapatkan pemandangan otentik tersebut di sini. Lokasi Estonia yang padat dengan bangunan klasik khas Eropa menambah daya tarik tersendiri.

Siap berlibur, Bela?

BACA JUGA: 10 Lokasi Wisata Keren di Dunia yang Belum Banyak Diketahui Orang​

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here