Ini 5 Tips dari Malala Yousafzai Agar Kamu Jadi Perempuan Hebat

Mau jadi hebat seperti Malala?

Ini 5 Tips dari Malala Yousafzai Agar Kamu Jadi Perempuan Hebat

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Nama Malala Yousafzai pasti sudah akrab di telinga kamu ya, Bela? Yap, Malala memang sudah sangat terkenal dengan perjuangannya dalam dunia pendidikan, khususnya bagi anak-anak muda dan kaum perempuan. Saat berusia 15 tahun, Malala pernah mengalami penembakan karena ia memperjuangkan haknya untuk pergi ke sekolah. Sejak itu, Malala menjadi sosok yang ternama dan ia merupakan sosok paling muda yang menerima Nobel Perdamaian Dunia. Kisah hidupnya memang sangat inspiratif. Kalau kamu ingin jadi perempuan hebat seperti Malala, ini dia kata-kata dari Malala Yousafzai.

1. Kamu bisa jadi panutan

jpeg-0d9d0032728a4502411f65bc897ff5f4.jpgwww.thenational.ae
 

Menurut Malala, setiap cewek bisa jadi panutan dengan caranya masing-masing. Ia mengungkapkan kalau jumlah kaum perempuan adalah sebagian dari populasi dunia. Maka dari itu, para perempuan sebaiknya berpikiran maju dengan berbagai kesempatan yang ada. Malala juga sempat bilang kalau kaum perempuan itu bagian dari masyarakat. Jadi sebagai cewek, kamu semestinya bisa memberikan kontribusi yang baik untuk masyarakat.

2. Pendidikan adalah hal paling penting

malala-oxford-serdfm-75cb62a4caa22b10042c91e6e4ffbc21.jpgwww.thedailybeast.com
 

Malala merupakan aktivis yang sangat memperjuangkan pendidikan. Nggak heran kalau ia menyatakan pendidikan adalah hal yang paling penting. Menurut Malala, pendidikan bisa menjadi jalan pembuka untuk bisa mendapatkan pekerjaan, meningkatkan perekonomian dan membentuk perdamaian di kehidupan bermasyarakat. Pokoknya, jangan sampai kamu menyia-nyiakan pendidikan, karena edukasi bisa memberikan banyak kelebihan untuk kamu.

3. Percaya dengan diri sendiri

malala-yousafzai-gettyimages-508306940-1600jpg-5590c5ddc68f170b7b444ba051fe0c4a.jpgwww.biography.com
 

Ternyata sejak umur 10 tahun, Malala sudah sering menyatakan ke banyak teman-teman di negaranya kalau pendidikan adalah hal yang sangat berguna. Malala mengaku kalau saat itu, ia sendiri juga tidak tahu apakah pernyataannya itu akan membuat pengaruh atau perubahan. Intinya, Malala hanya percaya dengan keyakinannya, bahkan hal ini yang akhirnya membawa ia pada kesempatan menjalani pendidikan bukan menikah dan punya anak di usia remaja.

4. Menjadi agen perubahan

rtr49pi8-e1502968474575-67fbc24b18e31a00687b55659f304d49.jpgqz.com
 

Malala bilang kalau sekarang ini banyak cara untuk menjadi bagian dari perubahan yang lebih baik. Misalnya, kamu bisa ikut kegiatan amal di lingkungan sekitar atau dengan menggunakan sosial media untuk berbagi hal yang positif. Malala sendiri punya organisasi di negara asalnya yang membantu perempuan muda untuk meraih cita-citanya. Kamu juga bisa contoh caranya, nih.

5. Jadilah sahabat bagi dirimu sendiri

rehost2f20162f92f142f43db9f1a-d038-4d5c-ab47-c72902a99a5a-56420dabc37c10ed485ddc0a2f2a5348.jpgbustle.com
 

Malala juga sama seperti anak muda lainnya yang pernah merasa sendirian dan susah untuk mendapat dukungan. Tapi, ada satu saran yang sangat bagus dari Malala kalau kamu sebaiknya selalu menjadi sahabat bagi diri kamu sendiri. Kamu nggak perlu terlalu tergantung pada orang lain. Intinya, kamu yang memiliki hidup kamu sendiri jadi harus menjalani sebaik mungkin.

BACA JUGA: 3 Fakta Menarik dari Malala Yousafzai yang Menjadikannya Perempuan Hebat

 

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here