8 Tahun Memimpin Facebook, Sheryl Sandberg Berbagi 3 Nasehat Penting Untuk Anak Muda

Nasehat untuk kamu yang siap menjadi pemimpin

8 Tahun Memimpin Facebook, Sheryl Sandberg Berbagi 3 Nasehat Penting Untuk Anak Muda

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Memiliki wajah yang cantik dan karier yang mengagumkan, wanita yang satu ini tak pernah berhenti menginspirasi banyak anak muda, termasuk POPBELA. Dia adalah Sheryl Sanberg, yang banyak dikenal orang sebagai Direktur Operasional Facebook dan penulis buku. Saat menghadiri wisuda di University of California, Berkeley, Sanberg sempat berbagi pelajaran hidup yang ia dapat dan tetap ia pegang hingga saat ini. Berdasarkan konsep 3P yang dikemukakan psikolog Martin Seligman, Sanberg memberi nasehat tentang tiga hal yang harus dihindari untuk membangun mental yang kuat.

megg1-8de980be422171e1eef921f9eb614c39.jpg

Personalisasi adalah kecenderungan seseorang untuk menyalahkan diri sendiri atau orang lain atas masalah yang muncul. Padahal, tidak setiap masalah disebabkan olehmu. “Tidak menyalahkan diri sendiri atas sebuah kegagalan membantumu untuk sembuh dari kekecewaan bahkan kembali bangkit dan maju,” papar Sandberg.

megg2-9954f2a33104cac3a7d77124cb7bfa64.jpg

Ketika kamu mengalami sebuah kegagalan atau kesedihan yang sangat mendalam karena suatu hal, kamu lantas merasa hidupmu akan hancur. Segala aspek dalam hidupmu ikut berubah ketika satu masalah gagal kamu hadapi. Namun pemikiran tersebut bisa kamu ubah dengan lebih mensyukuri apa yang kamu punya saat ini. Dengan lebih membuka mata dan hati, kamu akan sadar bahwa kondisi di sekelilingmu tetap baik-baik saja.

megg3-92dba2a3d17297803034c03f98cf848a.jpg

Permanen terjadi ketika kamu merasa bahwa kesedihan akan berlangsung dalam waktu yang lama. Rasa sedih yang berlarut-larut membuatmu pesimis menatap masa depan. Padahal, semua perasaan termasuk kesedihan dan kebahagiaan bisa hilang seiring berjalannya waktu.

Di akhir kesempatan, Sandberg menekankan bahwa membangun mental yang kuat dengan ketiga hal tersebut bisa membantumu melewati segala masalah hidup dengan tegar. “Dengan proses tersebut, kamu akan menemukan jati diri dan menjadi dirimu yang lebih baik,” pesannya. Wah, saat bermanfaat sekali, ya. Apakah kamu juga mau mengikuti nasehat tersebut, Bela?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here