Bersaing Cerita Menarik, Ini 5 Perbedaan Lakorn dan KDrama

Kamu suka nonton yang mana nih?

Bersaing Cerita Menarik, Ini 5 Perbedaan Lakorn dan KDrama

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Drama Korea dan Drama Thailand (Lakorn) sama-sama memiliki cerita yang menarik dan unik yang mampu menarik minat penonton. Namun, bagi kamu yang suka menikmati dan memperhatikan dengan seksama drama-drama dari kedua negara ini kamu akan menemukan beberapa perbedaan yang cukup mencolok di antara keduanya.

Setidaknya ada 5 hal yang membedakan antara drama Korea dengan drama Thailand (Lakorn). Apa saja?

1. Durasi tayang drama

Bersaing Cerita Menarik, Ini 5 Perbedaan Lakorn dan KDrama

Dari segi durasi, Lakorn lebih lama waktu tayangnya dibandingkan dengan drama Korea. Jika drama Korea berdurasi paling lama 1 jam, drama Thailand durasinya hampir 2 jam untuk 1 episode. Jadi kamu yang menontonnya pun jadi lebih puas.

2. Kemungkinan reunian untuk pemeran utama

Dalam drama Korea sesukses apa pun sebuah drama, jarang sekali kita menemukan pemain utama beradu akting kembali di proyek berikutnya. Paling banyak dua kali dengan rentang waktu bertahun-tahun hingga mereka dipertemukan kembali di proyek yang sama.

Lain hal dengan drama Thailand. Mereka bisa reunian berkali-kali dalam rentang waktu yang tak begitu lama. Jadi jangan heran kalau kalian menemukan pasangan yang sama di banyak judul drama yang berbeda.

Hal ini juga menjadi strategi bagi tim produksi untuk kesuksesan dramanya. Semakin banyak pecinta couple (shipper) dari sebuah drama, semakin besar kemungkinan couple tersebut bekerja sama di proyek drama selanjutnya. Contohnya saja Urassaya Sperbund dan Nadech Kugimiya yang berpasangan lebih dari 5 judul drama.

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here