Hijabmu Bukan Halangan, ‘Tutup Telingamu’ Pada 5 Stigma Ini Ya!

Ada waktunya untuk tutup kuping kok, Bela!

Hijabmu Bukan Halangan, ‘Tutup Telingamu’ Pada 5 Stigma Ini Ya!

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bela termasuk wanita yang baru saja berhijab? Atau sudah berhijab? Pasti sering mendengar issue mengenai perempuan berhijab merasa terbatas dalam melakukan passion-nya atau ragu pada langkah yang diambil. Atau mungkin Bela sekarang lagi merasakannya? Well, 5 hal ini mungkin pernah atau sedang Bela rasakan. Jika semua hal di bawah ini sedang Bela rasakan, jangan khawatir dan jangan diambil pusing ya Bela!

1. Hijabers menjadi terbatas untuk urusan karier

Hijabmu Bukan Halangan, ‘Tutup Telingamu’ Pada 5 Stigma Ini Ya!

Dalam beberapa kasus di luar negeri, ternyata perempuan berhijab cukup sulit mendapat pekerjaan. Salah satu contoh kasus yang pernah viral adalah dokter yang ditolak bekerja di Jerman karena ia berhijab. Dilansir dari Stepfeed, wanita yang tak disebutkan namanya itu, awalnya mendapat tawaran pekerjaan dari sebuah institusi kesehatan. Namun, setelah mendaftar untuk pekerjaan tersebut, ia ditolak karena memakai hijab.

Dikutip dari HuffPost Arabic, sebuah studi tahun 2016 di Eropa menyimpulkan sulitnya masyarakat muslim untuk mendapat pekerjaan di Jerman sudah umum sekali. Melihat hasil survey tersebut, dalam survey kedua ditemukan fakta jika wanita muslim lebih sulit mendapatkan pekerjaan dibanding pria muslim. Padahal faktanya hijab yang Bela kenakan tak akan mempengaruhi kinerjamu dalam beraktifitas. Bukan begitu Bela? 

Yang perlu Bela lakukan adalah yakin pada apa yang dilakukan. Buktikan bahwa hijab bukan halangan untuk melakukan pekerjaan tersebut.

2. Hijabers susah melakukan aktifitas olahraga

Karena pakai hijab, kami jadi nggak bisa melakukan kegiatan olahraga? Pernah nggak sih Bela merasakan hal seperti ini? Entah saat melakukan olahraga menggunakan pakaian berhijab, Bela menjadi terbebani dan takut di-judge orang lain. Atau takut merasa panas dan ribet. Tenang, Bela masih bisa kok berhijab dan tetap berolahraga. Misalnya mengikuti olahraga senam, gym atau yoga tapi di tempat olahraga khusus perempuan. Jadi Bela masih bisa tetap berolahraga tanpa beban.

Takut saat berhijab saat berolahraga membuat rambut jadi lepek serta mengalami masalah ketombe dan rontok? Faktanya suhu kulit kepala wanita berhijab di Indonesia lebih panas 0,5°C dibanding dengan wanita yang tidak berhijab. Kadar pH kulit kepala hijabers juga lebih rendah 20RH, sehingga kulit kepala lebih gampang berkeringat. Tapi Bela jangan ragu untuk tetap berhijab ya.

‘Kan sekarang sudah ada CLEAR Hijab Pure khusus untuk Bela yang berhijab. Dengan Triple Anti-Dandruff Technology yang membantu mengatasi ketombe dan Fresh Rose Extract & Habbatussauda yang membantu merawat rambut rontok. CLEAR Hijab Pure ini juga punya dua varian yang berbeda yaitu CLEAR Hijab Pure Shampo Anti-Ketombe & Anti-Lepek dan CLEAR Hijab Pure Shampo Anti-Ketombe & Anti-Rontok, kamu bisa pilh sesuai hair-goal kamu, Bela!

Jadi, kamu nggak perlu khawatir lagi deh! 

3. Hijabers akan terbatas dengan gaya busana yang monoton

Pernah merasa atau mungkin mendengar kalau saat kamu berhijab gaya busana dan penampilan kamu bakal monoton? Well, hal itu pastinya nggak terbukti di beberapa orang. Ada banyak beauty vlogger atau selebgram yang tetap mampu tampil kece dengan style hijab mereka masing-masing. Kamu juga bisa berkreasi dengan hijabmu agar penampilanmu semakin berwarna. Bela bisa melakukan mix and match baju dari totorial beauty vlogger hijab yang menunjukan tutorial style baju hingga bermakeup. Yang penting Bela harus nyaman dengan baju yang dikenakan ya. Jangan pernah minder atau ragu pada hijab yang kamu kenakan ya, Bela.

4. Hijabers itu kurang fleksibel

Stigma tentang hijabers lainnya yang mungkin pernah Bela dengar atau mungkin rasakan adalah hijab membuatmu menjadi kurang fleksibel. Misalnya, Bela memiliki passion di bidang tertentu seperti dunia olahraga atau musik namun karena masalah hijab yang kamu kenakan, Bela jadi ragu untuk menekuni passion tersebut. Banyak lho atlet, musisi bahkan tentara wanita berprestasi yang percaya diri dengan hijab mereka. Sebut saja Maysaa Ouza, ia berhasil menjadi anggota militer Amerika Serikat berhijab pertama. 

Ada juga atlet anggar asal Amerika, Ibtihaj Muhammad yang beraksi di Olimpiade Rio de Janeiro 2016 lalu. Mereka bisa mewujudkan passion mereka dan tetap percaya diri dengan hijab yang mereka kenakan. Bela bisa banget menjadikan mereka sebagai contoh. Ayo Bela juga pasti bisa! 

5. Hijabers pasti paham banget soal agama

Stigma tentang hijabers pasti paham soal agama cukup sering terdengar di masyarakat sekitar. Padahal faktanya banyak hijabers yang juga masih belajar dan memperdalam soal agama kok. Jangan ragu untuk berterus terang kalau masih ada ilmu agama yang belum Bela ketahui. Justru dari berhijab itu Bela bisa semakin memperluas ilmu keagamaan bersama teman-teman di pengajian, ya ‘kan? Tetap semangat ya Bela!

Gimana? Sekarang sudah nggak ragu lagi ‘kan? Yuk tetap semangat dan jangan jadikan hijabmu sebagai penghalang!

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here