Buru-buru Dandan Buat ke Kantor? 5 Beauty Hacks Ini Patut Dicoba Lho

Makeup dalam hitungan menit”

Buru-buru Dandan Buat ke Kantor? 5 Beauty Hacks Ini Patut Dicoba Lho

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Banyak orang sepakat bahwa pagi adalah salah satu waktu yang penting untuk membangun mood. Tapi, siapa sih yang nggak pernah kesiangan, semua orang pasti pernah merasakannya.

Biasanya kalau kesiangan, rutinitas pagi terpaksa harus dilakukan dengan terburu-buru nih. Nggak jarang, mood juga akhirnya jadi berantakan saat sampai di kantor. Nah, kali ini Popbela mau kasih tahu kamu beberapa beauty hacks yang bisa kamu lakukan agar kamu tetap happy sekaligus tampil flawless saat sampai kantor walau harus berdandan dengan terburu-buru, simak ulasannya berikut ini ya, Bela.

1. Lakukan hairdo sederhana dengan mengepang rambut

Buru-buru Dandan Buat ke Kantor? 5 Beauty Hacks Ini Patut Dicoba Lho

Nggak sempat mencatok apalagi styling rambut? Jangan khawatir, kamu bisa kok bikin rambutmu tetap terlihat flawless dan rapi. Caranya gampang banget, coba deh kepang rambutmu dengan gaya fishtail braid atau ponytail braid. Buat kamu yang nggak punya poni rambut, coba deh gaya braided bangs, selain gampang rambutmu juga bakal kelihatan rapi seketika. Say no to bad hair day, Bela!

2. Kulit mulus tanpa ribet dengan bedak two way cake

Saat makeup cewek-cewek biasanya menghabiskan banyak waktu di tahap complexion, nggak heran soalnya untuk menyelesaikan tahapan ini memang banyak produk makeup yang harus diaplikasikan ke wajah, dari primer, concealer, foundation sampai bedak untuk mendapatkan kulit yang terlihat sehat dan mulus. Eits, tapi kamu nggak perlu khawatir Bela, karena kamu bisa mendapatkan hasil makeup yang bagus tanpa mengikuti semua tahapan tadi hanya dengan bedak.

Yup, apalagi saat ini Wardah punya Wardah Lightening-Two Way Cake yang bisa kamu andalkan kapan saja termasuk saat kamu nggak punya banyak waktu untuk makeup. Formula yang dimiliki Wardah Lightening-Two Way Cake bisa membuat kulit wajahmu terlihat mulus tanpa noda hitam, Bela. ditambah dengan formula Microbright Formula T M dan Licorice Extract yang akan membantu wajah kamu agar terlihat cerah namun tetap terlihat ringan di kulit.

Khawatir bakal cepet luntur? Tenang aja Bela, soalnya Wardah Lightening-Two Way Cake ini punya 12H Long Lasting Formula yang bikin kulit cerah dan tahan lama bahkan hingga 12 jam. Ini ‘kan yang kamu cari selama ini?

3. Agar wajah terlihat lebih segar, gunakan blush on yang sesuai dengan wajah

Pasti setuju kan kalau blush on selalu sukses bikin penampilan kita terlihat lebih segar? Setiap warna kulit ternyata punya warna andalan yang berbeda lho untuk membuat kesan wajah segar dan natural. Misalnya warna pink buat kamu yang punya kulit putih dan buat kamu yang punya kulit kuning langsat gunakan blush on berwarna peach atau coral. Kemudian untuk kamu yang punya kulit berwarna sawo matang, gunakan blush on berwarna rose untuk tampilan yang lebih segar dan mewah. Nah, kalau kamu cocok yang warna apa nih, Bela?

4. Gunakan lipstik long lasting dengan warna fresh

“Eh, kamu lagi sakit ya?”

Pernah mendengar pertanyaan ini kan saat kamu tidak menggunakan lipstik ? Biar nggak ditanya hal yang sama lagi, mungkin kamu harus mengganti warna lipstikmu nih. Coba deh gunakan lipstik yang bisa bikin wajah jadi terlihat lebih fresh. Nah, buat kamu yang punya kulit putih, coba gunakan lipstik dengan warna rose pink atau mauve. Sementara buat kamu yang punya kulit kuning langsat, warna orange-nude atau berry pasti cocok untukmu. Kalau kamu punya kulit sawo matang, jangan lupa untuk jadikan lipstik berwarna coral atau maroon sebagai best friend kamu ya!

Buat dapetin warna lipstik rekomendasi Popbela barusan nggak susah kok, Bela. Apalagi Wardah punya rangkaian Wardah Colorfit Long Lasting Lipstick yang udah jadi favorit banyak cewek. Nggak hanya punya banyak warna yang cocok banget sama kulit cewek Indonesia, Wardah Colorfit Long Lasting Lipstick ini juga punya matte-finish dan formulanya ringan di bibir. Nggak heran kan kalau banyak cewek yang jatuh cinta sama produk Wardah yang ini?

Tunggu apalagi, buat kamu yang mau tahu info selengkapnya tentang produk-produk Wardah lainnya langsung klik di sini aja atau cek di lini masa Twitter di @wardahbeauty ya, Bela!

5. Gunakan hidung sebagai ukuran dalam menggambar alis

Banyak yang bilang untuk menggambar alis dibutuhkan waktu yang lama, eits siapa bilang? Kamu bisa kok menggambar alis hanya dengan lima menit aja. Caranya gunakan tulang hidung terluar kamu sebagai pengukur titik-titik penting dalam menggambar alis seperti pangkal alis, titik terluar dalam lengkungan alis sampai di ujung mata. Setelah itu tinggal hubungkan titik-titik tadi hingga menjadi garis terluar alis kamu kemudian warnai deh, mudah ‘kan?

Jadi, kamu yakin bisa makeup berapa menit nih?

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here