4 Tips Simpel untuk Merawat Rambut Pendekmu Agar Tetap Indah

Rawat Rambut Pendekmu dengan Cara Ini

4 Tips Simpel untuk Merawat Rambut Pendekmu Agar Tetap Indah

Follow Popbela untuk mendapatkan informasi terkini. Klik untuk follow Whatsapp Channel & Google News

Bagi sebagian wanita memiliki rambut yang panjang, indah menjadi kebanggaan wanita. Tapi buat kamu yang memiliki segudang aktivitas, rambut pendek bisa menjadi pilihan model rambut nih. Melakukan perawatan rambut menjadi keharusan agar selalu terlihat indah dan sehat, lalu bagaimana caranya untuk merawat rambut pendek kamu? Oleh karena itu Popbela akan membagikan tips mudah merawat rambut pendekmu agar tetap sehat, yuk simak, Bela!

 

hair1-5f059ab0937fe55aa9df1080dab48d13.jpg
 

Untuk merawat rambut pendek, pemilihan produk perawatan rambut penting untuk diperhatikan. Sebagai contoh memilih sampo harus disesuaikan dengan jenis rambut kamu.

hair2-ff7d3fa733af6db026ae24390426c19d.jpg
 

Saat kamu menata tampilan rambut pendekmu, seperti blow kamu bisa menggunakan pengering rambut, dan arahkan pengering tersebut dari atas ke bawah. Jangan terlalu dekat sampai menyentuh rambut karena hal ini akan merusak rambut. Gunakan tingkat panas yang sedang saja.

hair3-dc34f89166a19afc4188ce65573e25d5.jpg
 

Agar rambut pendek kamu tetap sehat dan indah , hindarilah mencuci rambut terlalu sering, karena kebiasaan ini membuat rambut pendekmu  menjadi kering dan memnghilangkan pelembab alami rambutmu. Waktu yang baik untuk keramas disarankan 2 kali seminggu.

hair4-e50942bf3bd1d0610050d49aa387e45f.jpg
 

Selain merawat rambut dari luar, perawatan dari dalam juga penting nih, Bela. Caranya dengan rajin mengkonsumsi telur, ikan, polong-polongan, dan daging bebas lemak. Kamu juga bisa mengkonsumsi makanan yang kaya akan zinc seperti kacang almond, mete, kenari, kacang pecan, dan sayuran hijau.

BACA JUGA: 7 Rahasia Rambut Cantik untuk Kamu yang Berhijab

  • Share Artikel

TOPIC

trending

Trending

This week's horoscope

horoscopes

... read more

See more horoscopes here